Bank DKI Dukung Kegiatan Panen Serentak

Senin, 30 November 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 2073

Dukung Urban Farming, Bank DKI Berikan Kartu Edisi Khusus

(Foto: doc)

PT Bank DKI mendukung penuh kegiatan panen serentak yang diininisiasi Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) serta Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) DKI Jakarta di 228 lokasi. Kegiatan ini juga sebagai dukungan Bank DKI dalam pembudidayaan tanaman di area perkotaan.

Program budidaya tanaman Balkot Farm sudah terintegrasi dengan informasi teknologi,

Sekretaris Perusahaan PT Bank DKI, Herry Djufraini menuturkan, dukungan pihaknya diberikan dalam pengembangan internet of things, pengembangan hidroponik, fasilitas sarana balkot farm termasuk penyediaan gazebo dan fasilitas lainnya.

"Program budi daya tanaman Balkot Farm sudah terintegrasi dengan informasi teknologi, yaitu pengembangan QR Code di mana pengunjung Balkot Farm dapat melakukan scanning pada QR Code yang tersedia untuk mendapatkan informasi jenis tanaman lebih lengkap," ujar Herry, Senin (30/11).

Selain itu, sambung Herry, Bank DKI juga menyediakan kartu anggota berbasis JakCard untuk Urban Farming dan dapat dipergunakan untuk melakukan pembayaran di berbagai merchant yang telah bekerja sama dengan Bank DKI.

"Secara simbolis, Bank DKI melakukan penyerahan JakCard edisi khusus urban farming bagi peggiat urban farming di DKI Jakarta," tandasnya.

Pada tahap awal, Bank DKI akan memberikan JakCard edisi khusus kepada 160 orang. Pihaknya berharap, urban farming di perkotaan semakin berkembang sehingga program ketahanan pangan di ibu kota dapat terus berlanjut.

BERITA TERKAIT
 Manfaatkan Layanan Digital Bank DKI dan Petrokimia Gresik Kerjasama Aplikasi K3PG Mobile

Bank DKI dan Petrokimia Gresik Kerja Sama Kembangkan Aplikasi K3PG Mobile

Jumat, 27 November 2020 2247

Status Kantor Bank DKI di Pulau Pramuka Akan Ditingkatkan

Bupati Ingin Peningkatan Status Kantor Kas Bank DKI di Kepulauan Seribu

Rabu, 18 November 2020 2166

Bapenda DKI Buka Gerai Samsat di Aeon Mall Cakung

Bapenda DKI Buka Gerai Samsat di Aeon Mall Cakung

Rabu, 18 November 2020 3584

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469456

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 309125

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261372

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196932

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

Jumat, 08 Juli 2016 194718

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks