100 Ribu Pengguna Narkoba di DKI Akan Direhabilitasi

Sabtu, 28 Februari 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Dunih 4006

Jakarta Tertinggi Tingkat Ketergantungan Narkoba di Indonesia

(Foto: Erna Martiyanti)

Pencanangan deklarasi rehabilitasi 100 ribu pecandu narkoba di DKI Jakarta dilakukan Badan Narkotika Nasional (BNN) DKI dan Pemprov DKI Jakarta. Kebijakan rehabilitasi ini dilakukan karena pencandu adalah korban dari pengedar dan produsen narkoba.

Darurat narkoba saat ini sudah tidak bisa ditawar lagi

"Darurat narkoba saat ini sudah tidak bisa ditawar lagi," kata Ali Johardi, Kepala BNN DKI Jakarta, di Silang Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (28/2).

Dia menuturkan di samping penegakan hukum yang dilakukan kepada para pengedar, harus dilakukan rehabilitasi juga untuk para pengguna. Tujuannya adalah untuk mengurangi jumlah permintaan narkoba di ibu kota.

"Pengguna narkoba itu lebih baik direhabilitasi daripada dipenjara," ucapnya.

Sementara itu, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidajat mengaku, setuju jika pengguna narkoba direhabilitasi.

"Merehabilitasi adalah tugas mulia, karena kita ingin melahirkan bangsa yang sehat, cerdas, produktif, bukan bangsa yang teler. Kerena dengan bangsa yang lemah, mudah dikalahkan oleh bangsa lain," ucapnya.

Menurutnya, selain merehab pengguna, memerangi narkoba juga penting. Sebab, Jakarta bukan hanya sekadar tempat transit dan distribusi, tapi tidak menutup kemungkinan produksi juga ada di Jakarta.

Data Badan Narkotika Nasional (BNN) pengguna narkoba di Indonesia jumlahnya mencapai 4 juta orang. Sementara di Jakarta sendiri jumlah pengguna narkoba tercatat mencapai 650 ribu orang. Angka tersebut paling tinggi dibandingkan dengan daerah lainnya di Indonesia.

BERITA TERKAIT
Warga Diminta Waspadai Bahaya Narkoba

Warga Diminta Waspadai Bahaya Narkoba

Sabtu, 07 Februari 2015 3974

       Djarot Minta Peredaran Narkoba dan Senjata Api di Pulau Seribu

Waspada, Peredaran Narkoba dan Senjata di Pulau Seribu

Jumat, 06 Februari 2015 4645

Nama PNS Pengguna Obat Mengandung Morfin Tidak Dipublikasi

Nama PNS Terindikasi Narkoba Tidak Akan Dipublikasikan

Selasa, 13 Januari 2015 5096

Ahok - Djarot Siap Pecat PNS Pemakai Narkoba

Ahok Akan Pecat PNS Pengguna Narkoba

Senin, 12 Januari 2015 4986

penggerebekan sabu

BNN Sita Sabu Senilai Rp 1,6 Triliun di Kalideres

Senin, 05 Januari 2015 3407

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks