Selasa, 24 November 2020 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 2282
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Selatan menguras saluran air di Jalan H.Naseri, RT15/04, Kelurahan Cilandak Barat, Cilandak.
Kasudin SDA Jakarta Selatan, Mustajab mengatakan, saluran yang memliki panjang sekitar 250 meter dan lebar 60 sentimeter ini dikuras lantaran endapan lumpurnya sudah sangat padat dan hampir rata dengan jalan.
"Pengurasan dilakukan dalam rangka normalisasi. Keberadaan sedimen lumpur di saluran itu sudah padat hingga hampir rata dengan jalan," ujarnya, Selasa (24/11).
Dijelaskan Mustajab, pengurasan dilakukan secara manual dengan menggunakan cangkul oleh lima personel Satgas Sudin SDA Kecamatan Cilandak sejak dua hari lalu.
"Pengurasan akan berlangsung sekitar dua pekan," tukasnya.
Dia berharap, setelah dilakukan pengurasan saluran bisa menampung lebih banyak saat hujan turun sehingga dapat meminimalisir terja
dinya genangan di lokasi."Normalisasi dilakukan hingga kedalaman 30 sentimeter agar saluran dapat menampung lebih banyak air saat hujan turun," tandasnya.