Pemkab Kepulauan Seribu Optimalkan Antisipasi dan Penanganan Dampak Rob

Jumat, 20 November 2020 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 1707

Pemkab Bentuk Kampung Tanggap Bencana Percontohan di Kepulauan Seribu Atasi Banjir

(Foto: Suparni)

Pemerintah Kabupaten(Pemkab) Kepulauan Seribu akan melakukan langkah-langkah strategis untuk mengantisipasi dan mengatasi dampak banjir rob. Salah satunya, dengan membentuk kampung tanggap bencana percontohan penanganan banjir.

Kampung tanggap bencana 

Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi mengatakan, standar operasional prosedur terkait pembentukan kampung tanggap bencana penanganan banjir rob di Kepulauan Seribu sudah dipersiapkan 

"Kampung tanggap bencana dibuat untuk meminimalisir dampak dan korban akibat bencana banjir rob," ujar Junaedi, usai memimpin rapat penanganan banjir rob bersama organisasi perangkat daerah (OPD) terkait di Gedung Mitra Praja, Jakarta Utara, Jumat (20/11)

Menurutnya, percontohan kampung tanggap bencana akan dibuat di tingkat RW yang sering terdampak banjir rob, masing-masing di salah satu RW di Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, dan di salah satu RW di Kelurahan Pulau Untung Jawa, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan. 

"Secara teknis OPD terkait akan terlibat aktif di posko tanggap bencana tersebut agar ada penanganan cepat saat bencana banjir rob datang, termasuk adanya beberapa alat deteksi dini seperti alat pengukur curah hujan dan tinggi gelombang," terangnya. 

Ia menambahkan, untuk kelengkapan terkait logistik, posko, peta rawan bencana, pelibatan masyarakat, lokasi evakuasi dan lain-lain akan dilakukan setelah posko tanggap bencana berdiri di masing-masing wilayah.

"Tidak kalah penting, pelatihan tanggap bencana untuk mengurangi resiko bencana dengan melibatkan unsur masyarakat akan digencarkan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PPSU dan Pompa Mobile Disiagakan di Jakpus

Pemkot Jakpus Siagakan Petugas PPSU untuk Atasi Banjir

Jumat, 13 November 2020 1572

Posko Tanggap Bencana Cuaca Buruk Dibangun di Kepulauan Seribu

Kelurahan Pulau Untung Jawa Bangun Posko Tanggap Bencana

Rabu, 08 Januari 2020 1875

Wakil Bupati Pantau Kondisi Cuaca di Kantor BMKG

Wakil Bupati Pantau Kondisi Cuaca di Kantor BMKG

Jumat, 24 Januari 2020 2028

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks