Rabu, 18 November 2020 Reporter: Adriana Megawati Editor: Rio Sandiputra 753
(Foto: doc)
Sembilan RT yang tergenang air rob di wilayah Jakarta Utara telah berangsur surut sejak pukul 00.00 WIB, Rabu (18/11).
Kepala Pusat Data dan Informasi Kebencanaan (Pusdatin) BPBD DKI Jakarta, Mohammad Insaf mengatakan sembilan RT yang masih tergenang tersebut diantaranya dua RT di kelurahan Penjaringan dan tujuh RT di kelurahan Pluit. Namun, saat ini sembilan RT tersebut dinyatakan telah surut semua.
"Alhamdulillah telah surut semua sejak pukul 00.00 dini hari. RT yang tadinya tergenang akibat air rob, kini sudah surut semua," kata Insaf saat dikonfirmasi.
Namun demikian, lanjutnya, warga tetap diminta untuk hati-hati dan meningkatkan kewaspadaan. Sebab, pintu air Pasar Ikan berstatus siaga dua, dan bisa terjadi kapan saja berstatus siaga satu.
"Tetap harus hati-hati dan tingkatkan kewaspadaan kita
," tandasnya.