Tim Beeswit SMAN 75 Juarai Jakbee Jakarta Utara 2020

Senin, 09 November 2020 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Andry 2185

Tim Beeswit SMAN 75 Jawarai Jakbee Jakarta Utara 2020

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Tiga tim pemenang Jakarta Baznas Bazis Enterpreneur Empowerment (Jakbee) Bisnis Proposal 2020 tingkat kota akan mewakili Jakarta Utara ke lomba tingkat provinsi.

Jadi sejak usia remaja, pelajar dikenalkan dengan semangat wirausaha sehingga menghasilkan ide-ide bisnis yang original

Masing-masing tim Beeswit SMAN 75 sebagai pemenang pertama, lalu tim Didika SMAN 83 pemenang kedua dan tim 3 Bintang Samudra SMAN 52 sebagai juara ketiga.

Wali Kota Jakarta Utara, Sigit Wijatmoko mengapresiasi kegiatan Jakbee 2020 yang tetap dilangsungkan di tengah pandemi. Kegiatan lomba kreativitas untuk mengembangkan bisnis di kalangan pelajar ini sudah kali kedua diselenggarakan.

"Jadi sejak usia remaja, pelajar dikenalkan dengan semangat wirausaha sehingga menghasilkan ide-ide bisnis yang original," ujarnya, Senin (9/11).

Sigit berharap, dengan adanya lomba ini, energi yang dimiliki para pelajar bisa disalurkan ke hal positif. Kegiatan tersebut juga dinilai akan mengasah jiwa kewirausahaan dan membangun karakter pelajar menjadi sumber daya manusia yang unggul.

"Ini menjadi bekal pasca SMA ataupun SMK. Kita punya potensi dan peluang. Sehingga ide yang dihasilkan akan menjadi stimulus yang baik dalam mengembangkan kehidupan kelak," terangnya.

Sementara itu, Koordinator Baznas Bazis Jakarta Utara, Wisnu Cakraningrat menjelaskan, kegiatan Jakbee Bisnis Proposal secara berjenjang sudah diadakan sejak 2019. Program ini mengajak kalangan pelajar untuk mengembangkan bisnis dan merangkumnya dalam bentuk proposal.

Keseluruhan peserta Jakbee Bisnis Proposal Jakarta Utara tahun 2020 sendiri mencapai 14 tim. Dari keseluruhan peserta, tim juri menentukan tiga tim sebagai pemenang dan akan mewakili Jakarta Utara ke lomba serupa di tingkat provinsi.

"Saya harap para pemenang bisa menjadi acuan pelajar lainnya untuk berinovasi menghasilkan produk unggulan yang diminati masyarakat," tambahnya.

Ia menambahkan, selain meraih piala dan menjadi wakil ke tingkat provinsi, ketiga tim pemenang perlombaan ini juga berhak menerima uang pembinaan masing-masing Rp 7 juta bagi pemenang pertama, Rp 5 juta dan Rp 3 juta bagi pemenang ketiga.

"Semoga perwakilan Jakarta Utara bisa meraih juara dan mendapatkan piala penghargaan dari Gubernur DKI Jakarta," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Baznas Bazis Jaktim Gelar Kompetisi Jakbee

Baznas Bazis Jaktim Gelar Kompetisi Jakbee

Senin, 19 Oktober 2020 1753

 SMA 57 Juara Lomba Bisnis Proposal

Wakil Wali Kota Jakbar Serahkan Hadiah Kepada Pemenang Lomba Jakbee

Senin, 09 November 2020 3849

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468509

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307248

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285058

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283958

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282633

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks