KSBB, Ratusan UMKM Dapat Paket Bantuan

Kamis, 05 November 2020 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 1635

KSBB, Ratusan UMKM Dapat Paket Bantuan

(Foto: Istimewa)

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berkolaborasi dengan PT Bukalapak memberikan paket bantuan alat pelindung diri berupa masker dan hand sanitizer kepada 250 UMKM binaan atau Jakpreneur terdampak Covid-19 di Jakarta, Kamis (5/11).

Kami selaku pemerintah memfasilitasi pendampingan dan pelatihan digitalisasi kepada Jakpreneur

Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi DKI Jakarta, Sri Haryati mengapresiasi perhatian dan bantuan yang diberikan kepada Jakpreneur. Diharapkan dukungan dan kontribusi ini dapat berkelanjutan dalam rangka mendukung UMKM di Indonesia, khususnya Jakarta agar bertahan dan membantu pemulihan ekonomi di Jakarta.

"Permasalahan di Jakarta tidak bisa diselesaikan oleh Pemprov DKI Jakarta saja, tapi bisa dilaksanakana bersama-sama. Jadi swasta juga punya kepedulian kepada UMKM. Saya apresiasi mudah-mudahan berjalan baik dan berkembang," ungkap Sri di Blok G Balai Kota DKI Jakarta.

Sri menginginkan kerja sama maupun kolaborasi antara Pemprov DKI Jakarta dengan PT Bukalapak dapat berkelanjutan dalam bentuk lain seperti pelatihan dan pembinaan kepada Jakpreneur. Salah satu yang menjadi sorotan adalah pemasaran digital atau online.

"Kami selaku pemerintah memfasilitasi pendampingan dan pelatihan digitalisasi kepada Jakpreneur untuk mengembangkan usahanya. Bagaimana agar produk UMKM dikenal luas, kemudain cara foto produk yang bagus," urai Sri.

CEO PT Bukalapak, Muhammad Rachmat Kaimuddin mengatakan, selain paket bantuan, pihaknya juga akan bekerja sama dengan Pemprov DKI Jakarta untuk memberikan pelatihan dan pendampingan pemasaran produk secara daring online.

"Kita mau fokuskan pelatihan untuk UMKM supaya go digital. Kita buka seluasnya bekerja sama dengan ratusan ribu Jakpreneur supaya mereka bisa paham menggunakan teknologi digital untuk menjalankan usahanya yang saat ini diperlukan dalam kondisi pandemi seperti ini," ungkap Rachmat.

Salah satu pedagang aneka jus di JP 06 Jalan Kebon Sirih, Sulaiman mengapresiasi paket bantuan KSBB yang diberikan. Dia berharap pendampingan dan pelatihan pemasaran digital dapat terealisasi. 

"Kami butuh dukungan dan bimbingan apalagi ini ada kelanjutan seperti apa kita menunggu. Pedagang UKM itu kurang paham mengerti digitalisasi. Semoga bisa direalisasikan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kelurahan Kelapa Dua Salurkan APD ke Puskesmas Kelurahan

30 APD Disalurkan ke Puskesmas Kelurahan Kelapa Dua

Selasa, 03 November 2020 2396

 Bank DKI Beri Bantuan 1000 APD Kepada Nakes

Bank DKI Kembali Salurkan APD untuk Tenaga Kesehatan

Selasa, 01 September 2020 2097

       Aksi Donor Darah di Kantor Dispora Diikuti Ratusan Orang

Aksi Donor Darah di Kantor Dispora Diikuti Ratusan Orang

Selasa, 25 Agustus 2020 2078

Pemkab Ajak Swasta Bantu Kembangkan Sektor Pariwisata di Kepulauan Seribu

Pemkab-Swasta Berkolaborasi Percantik Kawasan Destinasi Wisata

Kamis, 08 Oktober 2020 1415

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks