Jumat, 23 Oktober 2020 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 1791
(Foto: Suparni)
Sebanyak 611 paket bantuan sosial (bansos) didistribusikan dlbagi warga di Kelurahan Pulau Harapan, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Kepulauan Seribu.
Lurah Pulau Harapan, Adi Apandi merinci, untuk RW 01 didistribusikan sebanyak 260 paket bansos, RW 02 berjumlah 217 paket, dan RW 03 di Pulau Sebira sebanyak 134 paket.
"Usai.dilakikan prosesi serah terima segara simbolis di Dermaga Utama Pulau Harapan, paket bansos ini selanjutnya kami distribusikan secara door to door ke rumah-rumah warga untuk menghindari terjadinya kerumunan," ujarnya, Jumat (23/10).
Sementara itu, Ketua RW 03 Kelurahan Pulau Harapan, Ali Kuniawan menuturkan, bantuan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tersebut sangat membantu warga di tengah masa pandemi saat ini.
"Terima kasih Pemprov DKI
yang terus memperhatikan dan peduli kepada warga, khususnya masyarakat kurang mampu," tandasnya.