Walkot Farm Jakut Kembangkan Sistem Pertanian Mina Padi

Selasa, 20 Oktober 2020 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 2220

Walkot Farm Jakut Dilengkapi Labotarium Minapadi

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Suku Dinas Ketahan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Utara mengembangkan sistem pertanian Mina Padi di lahan Walkot Farm Jakut. Sebagai tahap uji coba, sebanyak 120 bibit padi ditanam di lahan seluas 30 meter persegi tersebut.

Di areal lahan itu kita tabur benih sekitar 100 ekor ikan nila

Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Utara, Unang Rustanto mengatakan, penanaman bibit padi varietas kemuning dibagi ke dua bidang lahan. Setiap bidang masing-masing ditanami sebanyak 60 bibit.

"Ini sebagai labotarium menjadi proses pembelajaran untuk mereka," ujarnya, Selasa (20/10).

Dijelaskan Unang, pola menanam Mina Padi menggabungkan tanaman padi dan pengembangbiakan ikan dalam satu areal tanam. Tanaman padi tersebut membutuhkan waktu masa tanam sekitar 120 hari sebelum bisa dipanen.

"Di areal lahan itu kita tabur benih sekitar 100 ekor ikan nila. Kalau ini berhasil bisa dikembangkan pertanian perkotaan bernilai ekonomis," katanya.

Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Jakarta Utara, Suni Sigit Wijatmoko menambahkan, lahan tanam Mina Padi itu nantinya akan menjadi bahan yang bisa diduplikasikan ke RPTRA sebagai labotarium kader di wilayah. Tidak metutup kemungkinan, hasil dari pengembangan pertanian Mina Padi ini menjadi nilai ekonomis yang bermanfaat bagi penguatan ekonomi keluarga.

"Teknisnya kita akan berkolaborasi dengan Sudin KPKP. Tidak hanya di RPTRA tapi juga berbagai lahan terbatas yang bisa dimaksimalkan sebagai pertanian perkotaan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Dinas KPKP Patroli Laut, Delapan Kapal Pelanggar Ditindak

Dinas KPKP Patroli Laut, Delapan Kapal Pelanggar Ditindak

Sabtu, 17 Oktober 2020 1559

 Warga Sunter Agung akan Kembangkan Pertanian Perkotaan di Rumah Kaca

Warga Sunter Agung akan Kembangkan Pertanian Perkotaan di Rumah Kaca

Jumat, 16 Oktober 2020 4636

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks