Selasa, 13 Oktober 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 2146
(Foto: doc)
PT MRT Jakarta (Perseroda) menutup sementara tujuh stasiunnya mulai pukul 13.00. Ini dilakukan dengan mempertimbangkan situasi keamanan terkini.
Corporate Secretary Division Head PT MRT Jakarta (Perseroda), Muhamad Kamaluddin mengatakan, tujuh stasiun yang ditutup sementara terdiri dari enam stasiun layang dan satu stasiun bawah tanah. Tujuh stasiun tersebut yakni, Stasiun Bundaran HI, Stasiun Dukuh Atas, Stasiun Setiabudi, Stasiun Bendungan Hilir, Stasiun Istora, Stasiun Senayan dan Stasiun ASEAN.
"Dengan demikian stasiun yang beroperasi hanya dari Stasiun Lebak Bulus hingga Stasiun Blok M. Ini upaya kami dalam memberikan keselamatan, keamanan dan kenyamanan pengguna MRT Jakarta," ujar Kamaluddin, Selasa (13/10).
Dikatakan Kamaluddin, pihaknya mengimbau pengguna MRT Jakarta yang akan melakukan perjalanan dari Stasiun ASEAN ke arah Bundaran HI maupun sebaliknya untuk menggunakan transportasi lainnya.
"Pengguna MRT Jakarta diimbau untuk rutin melihat informasi terkini di Media Sosial MRT Jakarta sebelum melakukan perjalanan dengan MRT Jakarta," tandasnya.