Sudin SDA Jaktim Terus Gencarkan Pengerukan Waduk Pondok Ranggon

Selasa, 13 Oktober 2020 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 1845

Empat Alat Berat Perkuat Pengerukan Waduk Pondok Ranggon

(Foto: Nurito)

Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Timur terus menggencarkan pengerukan Waduk Pondok Ranggon, Kelurahan Pondok Ranggon, Cipayung, Selasa (13/10). 

Untuk mempercepat proses pengerukan waduk kami menambah empat unit. Sehingga totalnya ada delapan alat berat,

Kasudin SDA Jakarta Timur, Santo mengatakan, sebelumnya dalam proses pengerukan waduk sisi timur atau waduk A yang lokasinya berdekatan dengan Kali Sunter itu pihaknya telah mengerahkan empat unit alat berat.

Rinciannya, excavator long arm dua unit, excavator standar satu unit, dan excavator amfibi mini satu unit.

"Untuk mempercepat proses pengerukan waduk kami menambah empat unit. Sehingga totalnya ada delapan alat berat," ujarnya, Selasa (13/10).

Santo menuturkan, tambahan alat berat jenis standar tersebut merupakan bantuan dari Dinas Bina Marga DKI. 

Kedelapan alat berat itu dikerahkan untuk mempercepat pengerukan di waduk A yang difungsikan sebagai penampang awal, penampungan masuknya air pertama. 

Jika di waduk A penuh, maka akan mengalir ke waduk B, dan jika penuh maka akan meluber ke waduk C yang posisinya lebih rendah lagi. 

Setelah itu baru dialirkan ke Kali Sunter melalui outlet yang ada. Meski pengerukannya belum selesai, namun waduk ini sudah mulai difungsikan untuk mengatasi genangan di daerah hilir. 

Jika pengerukan selesai, maka waduk itu bisa meminimalisir banjir dan genangan di daerah hilir, seperti di kawasan Cipinang Melayu, Pondok Bambu, Cipinang Indah, Lubang Buaya, Setu dan sejumlah titik lainnya. 

"Harapannya, pengerukan waduk ini bisa segera rampung agar genangan dan banjir bisa diminimalisir," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
 Satgas SDA Perbaiki Tanggul Jebol di Waduk Cilangkap

Satgas SDA Jaktim Perbaiki Tanggul Waduk Cilangkap

Sabtu, 10 Oktober 2020 1936

Pemkot Jaktim Terus Maksimalkan Penanganan Banjir

Pemkot Jaktim Terus Maksimalkan Program Penanganan Banjir

Selasa, 30 Juni 2020 1967

 Wali Kota Jaktim Tinjau Pembangunan Tiga Waduk

Wali Kota Jaktim Tinjau Pembangunan Tiga Waduk

Jumat, 25 September 2020 1872

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks