Senin, 05 Oktober 2020 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Erikyanri Maulana 1135
(Foto: Rudi Hermawan)
Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Kedoya Utara dikerahkan untuk membersihkan sampah sisa genangan di Jl Panjang, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Lurah Kedoya Utara, Tubagus Masarul Iman mengatakan, genangan sempat terjadi di Jl Panjang setinggi 10 sentimeter. Pihaknya langsung mengerahkan sejumlah petugas PPSU untuk melakukan penanganan genangan.
"Petugas membersihkan sampah yang ada di jalan serta tali air yang tersumbat," ujar
Tubagus, Senin (5/10).Ia menjelaskan, genangan terjadi disebabkan lokasi tersebut merupakan cekungan, sehingga jika intensitas hujan tinggi, maka akan terjadi genangan dan diperlukan pompa untuk mengalirkan air ke saluran Kali Pisang.
"Petugas piket kami siagakan lima personel. Jika hujan petugas akan mengecek tali tali air dan genangan," tandasnya.