Satgas SDA Disiagakan di Lokasi Rawan Genangan

Minggu, 04 Oktober 2020 Reporter: Nurito Editor: Erikyanri Maulana 1796

25 Satgas SDA Disiagakan di Delapan Lokasi Jatinegara

(Foto: Nurito)

25 personel Satgas Sumber Daya Air (SDA) disiagakan di sejumlah lokasi rawan genangan di Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Minggu (4/10) malam. Ini dilakukan menyusul intensitas hujan yang mengguyur wilayah ibu kota sejak sore tadi.

Total ada 25 personel SDA kita siagakan sejak pukul 19.00,

Koordinator Satgas SDA Kecamatan Jatinegara, Tamrizal mengatakan, puluhan anggota satgas berseragam biru ini diterjunkan ke beberapa lokasi berbeda seperti Jl DI Panjaitan, Jl Basuki Rachmat, depan Stasiun Jatinegara, dan Jl Jatinegara Barat IV.

 

"Total ada 25 personel SDA kita siagakan sejak pukul 19.00. Mereka disiagakan di beberapa lokasi yang menjadi titik rawan genangan," ujar Tamrizal.

Meski belum ditemukan genangan, pihaknya tetap menyiagakan puluhan personel hingga besok pagi.

Dalam bertugas para personel Satgas SDA ini dilengkapi jas hujan, sepatu boot, sarung tangan serta helm. Mereka diwajibkan mengontrol kondisi saluran air dan tali-tali air yang ada di lokasi.

"Ini untuk antisipasi genangan. Jika ditemukan sampah atau tumpukan sedimen maka harus segera dibersihkan," tandasnya.

 

BERITA TERKAIT
Pastikan Pengendalian Banjir Berjalan Maksimal, Wagub Ariza Tinjau Pengerjaan Saluran di Kali Pasar

Pastikan Pengendalian Banjir Berjalan Maksimal, Wagub Ariza Tinjau Pengerjaan Saluran di Kali Pasar Baru

Minggu, 04 Oktober 2020 1717

Satgas SDA Jatinegara Selesaikan Dua Sumur Resapan

Satgas SDA Jatinegara Selesaikan Pembangunan Dua Sumur Resapan

Minggu, 04 Oktober 2020 2098

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks