Ibu Mertua Wagub Ariza Tutup Usia

Sabtu, 26 September 2020 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Erikyanri Maulana 2187

 Ibu Mertua Wagub Ariza Tutup Usia

(Foto: Mustaqim Amna)

Kabar duka menyelimuti Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria (Ariza). Ibu mertuanya, Yan Yusma meninggal dunia dalam usia 83 tahun karena lanjut usia, Sabtu (26/9).

Jenazah akan dikebumikan usai salat zuhur pada pukul 13.00 di TPU Karet Bivak dengan tetap menerapkan protokol kesehatan,

Pantauan Beritajakarta.id, jenazah Almarhumah saat ini disemayamkan di rumah dinas Wakil Gubernur DKI Jakarta di Jl Besakih No 35, Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan.

"Saat ini jenazah berada di rumah dinas Wakil Gubernur DKI sejak pagi. Kondisi saat ini di lokasi ada kedatangan tamu yang melayat baik dari kerabat keluarga dan kolega Wagub Ariza," ujar Yudha Luqisanto, asisten pribadi Wakil Gubernur Ariza saat dikonfirmasi.

Rencananya, jenazah Almarhumah akan dikebumikan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak di Jl Karet Pasar Baru Barat, Karet Tengsin, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

"Jenazah akan dikebumikan usai salat zuhur pada pukul 13.00 di TPU Karet Bivak dengan tetap menerapkan protokol kesehatan," tandas Yudha.

BERITA TERKAIT
Wagub Apresiasi LIPI Adakan Webinar Peningkatan Kualitas Udara

Wagub Apresiasi DRD DKI dan LIPI Adakan Webinar Peningkatan Kualitas Udara

Rabu, 23 September 2020 2871

Pemprov DKI Sampaikan Penjelasan Raperda Penanggulangan COVID-19 Dalam Rapat Paripurna DPRD

Pemprov DKI Sampaikan Penjelasan Raperda Penanggulangan COVID-19 Dalam Rapat Paripurna DPRD

Rabu, 23 September 2020 2419

Tinjau Perkantoran dan Mal, Wagub Ariza Pastikan Pelaksanaan Protokol Selama PSBB Berjalan Lancar

Tinjau Perkantoran dan Mal, Wagub Ariza Pastikan Pelaksanaan Protokol Selama PSBB Berjalan Lancar

Kamis, 17 September 2020 2127

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks