15.796 Pohon di Jaksel Sudah Ditoping Selama Januari - Agustus

Rabu, 09 September 2020 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1619

 Januari-Agustus, 15.796 Pohon Dipangkas dan Ditoping di Jaksel

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Selama Januari hingga Agustus 2020, Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Selatan telah melakukan penopingan dan pemangkasan 15.796 pohon yang tersebar di 10 wilayah kecamatan.

Pemangkasan untuk mengantisipasi agar tidak tumbang saat hujan dan angin,

Kasudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Selatan, Winarto mengatakan, pemangkasan dilakukan terhadap pohon di jalan arteri, protokol, taman dan lingkungan warga yang kondisinya dahannya sangat rimbun dan rantingnya sudah menjuntai ke jalan.

"Pemangkasan untuk mengantisipasi agar tidak tumbang saat hujan dan angin," ujarnya, Rabu (9/9).  

Dari 15.796 pohon yang ditoping tersebut, beber Winarto, 1.079 pohon berada di wilayah Kecamatan Cilandak, Kecamatan Jagakarsa 1.223 pohon, Kebayoran Baru 999 pohon, Kebayoran Lama 1.139 pohon, Mampang Prapatan 838 pohon.

Kemudian di wilayah Kecamatan Pancoran 1.195 pohon, Pasar Minggu 1.501, Pesanggrahan 1.049, Setiabudi 1.140 pohon dan Kecamatan Tebet 1.098 pohon. Ditambah pohon yang dipangkas oleh tim buser 2.137 pohon dan tim taman 2.398 pohon.

"Kami harapkan ini bisa memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga dan pengendara," tandasnya.

BERITA TERKAIT
7 Pohon Dipapas di Tebet Timur

7 Pohon Dipapas di Tebet Timur

Senin, 06 November 2017 1816

1680 Pohon di Jaksel Ditoping

Sejak Januari, 1.680 Pohon di Jaksel Ditoping

Jumat, 19 Oktober 2018 2838

30 Pohon di Kelurahan Gambir Ditoping

30 Pohon di Kelurahan Gambir Ditoping

Kamis, 23 Agustus 2018 2372

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307256

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks