Jumat, 04 September 2020 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 1580
(Foto: Nurito)
Selama Januari hingga September 2020, Sudin Sumber Daya Air Jakarta Timur telah memperbaiki sebanyak 76 turap saluran air.
Kasi Pemeliharaan Sudin Sumber Daya Air Jakarta Timur, Puryanto mengatakan, turap yang diperbaiki tersebut rusak karena termakan usia dan tergerus air.
"Ke-76 turap yang diperbaiki itu tersebar di 10 kecamatan
," tuturnya, Jumat (4/9).Disebutkan, turap yang diperbaiki ini materialnya disesuaikan dengan kondisi eksisting dan situasi di lapangan. Ada yang menggunakan batu kali, beronjong, beton cor hingga menggunakan boks beton.
Adapun perbaikan turap yang sudah rampung di antaranya, turap Kali Utan Kayu, turap Kali Sunter di kawasan Cipinang Indah, turap Kali Sunter di belakang makam Pangeran Jayakarta dan sejumlah titik lainnya.
"Harapannya, turap ini bisa menampung debit air yang lebih banyak dan bisa mengurangi banjir serta genangan di wilayah tersebut," tandasnya.