JakWIFI Diyakini Mampu Gerakkan Perekonomian di Jakarta

Kamis, 03 September 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 2045

Kadin Dukung Program JakWifi

(Foto: doc)

Program JakWIFI dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yang memberikan akses internet gratis kepada warga diyakini mampu menggerakkan roda perekonomian. Sebab, fasilitas tersebut dapat dimanfaatkan oleh para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) untuk meningkatkan jaringan pemasaran sekaligus mengenalkan produknya secara luas.

Dukungan dari Pemprov DKI Jakarta dengan adanya wifi gratis ini akan mampu menggerakan perekonomian di DKI Jakarta,

Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) DKI Jakarta, Sarman Simanjorang.

"Saya mengapresiasi dan mendukung program JakWIFI dari Pemprov DKI Jakarta karena program ini sangat membantu UMKM," ujar Sarman kepada beritajakarta.id, Kamis (3/9).

Menurutnya, di masa pandemi COVID-19, UMKM menjadi salah satu sektor usaha yang terpuruk. Namun UMKM ini juga merupakan sektor yang mudah digerakkan. Saat diberikan modal, UMKM bisa langsung membuka usahanya dan merekrut tenaga kerja baru.

"Selama ini UMKM mempunyai produk unggulan namun memiliki keterbatasan dana, sehingga wifi gratis ini akan sangat membantu meningkatkan penjualan para pelaku usaha," kata Sarman.

Dikatakan Sarman, secara riil, Pemprov DKI Jakarta dapat melihat kebutuhan di lapangan. Di mana salah satu kelemahan UMKM yakni banyak yang belum go online. Alhasil dengan akses internet gratis tentu membuat para pelaku usaha menjadi lebih mudah membuka akses pemasarannya secara online.

"Saya yakin bahwa ekonomi Jakarta bila dalam sesi normal kembali ini akan cepat tumbuhnya. Dukungan dari Pemprov DKI Jakarta dengan adanya wifi gratis ini akan mampu menggerakan perekonomian di DKI Jakarta," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemprov Terima Bantuan 12 Bilik Sterilisasi dari Kadin DKI

Pemprov Terima Bantuan 12 Bilik Sterilisasi dari Kadin DKI

Jumat, 27 Maret 2020 2278

Wali Kota Jakpus Resmikan Jak Wifi di Kelurahan Galur

JakWIFI di RW 01 dan 02 Kelurahan Galur Mulai Beroperasi

Jumat, 28 Agustus 2020 3618

Wali Kota Jakpus Resmikan Jak Wifi di Kelurahan Galur

JakWIFI di RW 01 dan 02 Kelurahan Galur Mulai Beroperasi

Jumat, 28 Agustus 2020 3618

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307260

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks