Food Station Hadirkan Beras Nasgor

Senin, 31 Agustus 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 3646

Food Station Luncurkan Beras Nasgor Untuk Pengusaha Makanan

(Foto: Istimewa)

PT Food Station Tjipinang Jaya bakal kembali meluncurkan produk terbarunya. Dengan merek FS, salah satu BUMD DKI di klaster pangan ini menghadirkan beras pera istimewa Nasgor yang dihasilkan dari padi pera bekualitas dengan proses teknologi modern.

Beras FS Nasgor bisa diperoleh melalui online shop dan toko grosir mulai pekan depan,

Direktur Utama PT Food Station Tjipinang Jaya, Arief Prasetyo Adi mengatakan, beras Nasgor merupakan jenis beras varietas IR42 yang disiapkan bagi masyarakat khususnya bagi mereka yang memiliki usaha kuliner nasi goreng, nasi uduk, nasi kuning, ketupat dan lain sebagainya.

"Beras varietas IR42 ini merupakan beras kualitas premium dengan harga yang terjangkau dan diproses dengan teknologi modern," ujar Arief, Senin (31/8).

Menurutnya, ada dua pilihan kemasan untuk produk FS Nasgor yakni kemasan lima kilogram dan 20 kilogram. Dengan hadirnya beras Nasgor di pasaran, diharapkan dapat memberikan alternatif bagi pengusaha maupun rumah tangga yang memerlukan.

"Beras FS Nasgor bisa diperoleh melalui online shop dan toko grosir mulai pekan depan dengan dua kemasan yakni ukuran lima kilogram dan 20 kilogram," tandasnya.

Ditambahkan Arief, pihaknya akan terus melakukan inovasi produk untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, termasuk bagi para pengusaha kuliner dan makanan.

BERITA TERKAIT
 Food Station Kembali Menerima Penghargaan Dari Kemendag

Sukses Stabilkan Pangan, Food Station Dapat Penghargaan dari Kemendag

Rabu, 26 Agustus 2020 1724

Food Station Meraih Penghargaan Top BUMD

Food Station Raih Tiga Penghargaan TOP BUMD Awards 2020

Kamis, 27 Agustus 2020 2697

Pengerjaan Proyek Jalanan dan Drainase PIBC Capai 65 Persen

Perbaikan Jalan dan Drainase di PIBC Sudah 65 Persen

Senin, 10 Agustus 2020 1987

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307885

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks