Senin, 31 Agustus 2020 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1661
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Suku Dinas (Sudin) Bina Marga Jakarta Selatan melakukan perbaikan jalan berlubang di tiga titik lokasi. Perbaikan dilakukan demi keamanan dan kenyaman pengendara yang melintas.
Kasudin Bina Marga Jakarta Selatan, Heru Suwondo mengatakan, perbaikan dilakukan di Jalan Niaga Hijau I, Kelurahan Pondok Pinang dan Jalan Sultan Iskandar Muda, Kecamatan Kebayoran Lama, serta Jalan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu.
"
Perbaikan tiga jalan itu kami lakukan merespon laporan masyarakat ," ujarnya, Senin (31/8).Diutarakan Heru, sebanyak lima hingga delapan petugas menutup lubang jalan dengan aspal. Total ada tujuh titik lubang yang diperbaiki di tiga lokasi tersebut dengan rincian tiga lubang di Jalan Niaga Hijau I dan dua lubang masing-masing di Jalan Sultan Iskandar Muda dan Jalan Kebagusan.
"Diameter lubangnya bervariasi, kisaran panjang dua meter dan lebar setengah meter," tandasnya.