Penumpang Transjakarta Meningkat Tujuh Persen

Minggu, 09 Agustus 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 1599

Diberlakukan Ganjil Genap, Penumpang Transjakarta Naik 7 Persen

(Foto: doc)

PT Transjakarta mencatat jumlah kenaikan penumpang selama diberlakukannya sosialisasi penerapan ganjil genap sejak sepekan terakhir.

Jumlah penumpang mengalami kenaikan tujuh persen jika dibandingkan dengan pekan sebelumnya,

Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan dan Humas PT Transjakarta, Nadia Diposanjoyo mengatakan, peningkatan jumlah penumpang sudah terjadi sejak hari pertama sosialisasi penerapan ganjil genap, Senin (3/8).

"Jumlah penumpang mengalami kenaikan tujuh persen jika dibandingkan dengan pekan sebelumnya," ujar Nadia, Minggu (9/8).

Selama lima hari sosialisasi penerapan ganjil genap, jumlah penumpang Transjakarta mencapai 1.659.771 atau rata-rata 331.954 orang setiap hari. Sedangkan jumlah penumpang sebelum ganjil genap mencapai 1.552.542 atau rata-rata 310.508 orang setiap hari.

"Jumlah penumpang paling tinggi saat ganjil genap itu pada hari pertama Senin (3/8) sebanyak 337.326 orang," katanya.

Lalu di hari kedua atau Selasa (4/8) sosialisasi ganjil genap penumpang Transjakarta tercatat sebanyak 328.257 orang. Kemudian pada Rabu (5/8) tercatat 332.709 orang, Kamis (6/8) tercatat 331.846 orang dan 329.615 orang saat Jumat (7/8).

"Kami selalu mengingatkan penumpang untuk mematuhi protokol kesehatan, baik melalui petugas langsung atau melalui banner, yang terpasang di halte bus Transjakarta," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Serius Perbaiki Tatakelola, Transjakarta Raih Penghargaan GRC 2020 & Performance Excellence Awards

Transjakarta Raih Penghargaan GRC 2020 & Performance Excellence Awards

Kamis, 30 Juli 2020 2404

 100 Halte Transjakarta Dipasangi 236 Unit Mesin Isi Ulang E-Money

100 Halte Transjakarta Dipasangi 236 Unit Mesin Isi Ulang E-Money

Senin, 27 Juli 2020 13993

Selama Tiga Bulan Uji Coba Bus Listrik Gratis

Transjakarta Target Uji Coba 100 Bus Listrik hingga Akhir Tahun

Senin, 06 Juli 2020 2385

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks