Tempat Isolasi Mandiri di Pulau Tidung Disemprot Disinfektan

Sabtu, 25 Juli 2020 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 1941

Homestay Pasien Isolasi Mandiri di Pulau Tidung Disemprot Disinfektan

(Foto: Suparni)

Homestay di wilayah RT 01/01 Kelurahan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan, yang dijadikan tempat untuk isolasi mandiri bagi warga terindikasi positif reaktif COVID-19, Sabtu (25/7), disemprot cairan disinfektan oleh petugas Sektor 8 Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu.

Sebanyak empat petugas berikut satu unit water sprayer kita kerahkan

Kepala Sektor 8 Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Eko Mahendro mengatakan, penyemprotan dilakukan menindaklanjuti permintaan gugus tugas dan tim kesehatan Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan.

"Sebanyak empat petugas berikut satu unit water sprayer kita kerahkan untuk menyemprot dalam dan luar homestay," ujarnya.

Petugas menyisir dari mulai halaman, lingkungan sekitar, seluruh perabot, kamar tidur, ruang tamu, dapur dan toilet dengan menghabiskan 20 liter cairan disinfektan.

"Kita berharap homestay kembali steril sebelum digunakan kembali untuk pasien isolasi mandiri," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
SMPN 285 Jakarta Disemprot Cairan Disinfektan

Gedung SMPN 285 Jakarta Disemprot Cairan Disinfektan

Kamis, 23 Juli 2020 2269

Lokasi Wisata Pulau Untung Jawa Disemprot Cairan Disinfektan

Lokasi Wisata Pulau Untung Jawa Disemprot Cairan Disinfektan

Senin, 20 Juli 2020 1528

Sekolah Madrasah di Pulau Pari Disemprot Cairan Disinfektan

Sarana Pendidikan di Pulau Pari Disemprot Cairan Disinfektan

Minggu, 19 Juli 2020 2242

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307841

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284365

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks