Ini Dia Lokasi Banjir di Jakbar

Senin, 09 Februari 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Dunih 7280

Ini Dia Lokasi Banjir di Jakbar

(Foto: doc)

Hujan deras sejak semalam mengakibatkan banjir di sejumlah wilayah di Jakarta Barat. Sejumlah warga tampak mulai mengevakuasi barang-barangnya. Namun, hingga kini belum ada yang mengungsi.

Ketinggian air yang menggenangi jalan tersebut mencapai di atas 40 sentimeter. Kemudian di seputar Pasar Patra setinggi 40-60 sentimeter

Pantauan beritajakarta.com banjir setinggi rata-rata 40-60 sentimeter merendam hunian warga di RW 02 dan 08, Kedoya Utara, Kecamatan Kebon Jeruk.

Camat Kebon Jeruk, Agus Triono menuturkan, selain dua RW tersebut yang terendam, banjir juga terjadi di Jalan Panjang, tepatnya di seputar pintu masuk Perumahan Green Ville.

"Ketinggian air yang menggenangi jalan tersebut mencapai di atas 40 sentimeter. Kemudian di seputar Pasar Patra setinggi 40-60 sentimeter," ujarnya, Senin (9/2).

Selain itu, banjir juga menggenangi ratusan rumah di wilayah RW 03, 12, 14, Kelurahan Cengkareng Timur, Kecamatan Cengkareng. Ketinggian air pada ketiga wilayah RW tersebut mencapai 50-60 sentimeter. 

Untuk jalan, banjir setinggi 60 sentimeter juga terjadi di Jalan Daan Mogot KM 13 dari arah Cengkareng menuju Grogol. Jalan S. Parman, tepatnya depan Mal Citraland dan Kampus Universitas Trisakti setinggi sekitar 60 sentimeter. Imbasnya, pada dua jalan tersebut arus lalu lintas lumpuh total.

BERITA TERKAIT
blok f balaikota

Genangan di Blok F Balaikota Surut

Senin, 09 Februari 2015 5064

Lumpur Kali Pakin Mulai Dikeruk

Lumpur Kali Pakin Mulai Dikeruk

Jumat, 06 Februari 2015 4039

Terendam Banjir, Warga Rorotan Enggan Mengungsi

Terendam Banjir, Warga Rorotan Enggan Mengungsi

Selasa, 03 Februari 2015 6942

Stok Beras Untuk Bencana di Jaksel 20 Ton

Hadapi Banjir, Jaksel Siapkan 20 Ton Beras

Jumat, 06 Februari 2015 3778

 Luapan Kali Krukut Mulai Genangi Pemukiman di Petogogan

Pemukiman Warga di Petogogan Tergenang

Senin, 09 Februari 2015 4226

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks