PT LRT Jakarta Jalankan Program KSBB

Jumat, 29 Mei 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 1671

PT LRT Jakarta Terima Bantuan Paket Sembako

(Foto: Wuri Setyaningsih)

PT LRT Jakarta bersama pihak terkait lainnya menjalankan program Kolaborasi Sosial Berskala Besar (KSBB) berupa pemberian bantuan bagi warga yang terdampak pandemi Coronavirus Disease (COVID-19).

Rencananya bantuan tersebut akan kami jadikan sebanyak 100 paket kebutuhan pokok,

GM Corporate Secretary PT LRT Jakarta, Bintang Kemal mengatakan, pihaknya telah menerima bantuan berupa paket kebutuhan pokok dari SamjinElex, salah satu perusahaan yang menjadi rekanan PT LRT Jakarta. Nantinya, bantuan tersebut akan disalurkan kepada warga yang membutuhkan di tengah pandemi COVID-19.

"Bantuannya berupa satu ton beras, makanan instan, susu kental manis, kopi, minyak gorang, gula pasir, teh dan biskuit. Rencananya bantuan tersebut akan kami jadikan sebanyak 100 paket kebutuhan pokok," ujar Bintang, Jumat (29/5).

Rencananya, sambung Bintang, bantuan tersebut akan diserahkan ke PT Pulomas Jaya yang akan mendistribusikannya kepada warga penerima.

"Kami berharap bantuan yang diberikan bisa meringankan beban warga Jakarta dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari di tengah situasi pandemi seperti saat ini," tandasnya.

Ditambahkan Bintang, SamjinElex merupakan salah satu perusahaan rekanan PT LRT Jakarta dari Korea Selatan yang berperan penting dalam penyediaan pembangunan travo (electrical traction power system) bagi kelangansungan operasional LRT Jakarta.

BERITA TERKAIT
 Peringati Hari Kartini PT LRT Jakarta Berikan Bingkisan Ke Penumpang dan Staff Perempuan

PT LRT Bagikan Bingkisan untuk Penumpang Perempuan

Selasa, 21 April 2020 2037

Anies Bangga Menjadi Masinis Perempuan Kereta LRT Jakarta

Sosok Manis di Balik Kemudi LRT

Selasa, 21 April 2020 4208

PSBB Bidang Transportasi, Batasi Kapasitas Penumpang dan Jam Operasional Kendaraan Umum

PSBB Bidang Transportasi, Batasi Kapasitas Penumpang dan Jam Operasional Kendaraan Umum

Selasa, 07 April 2020 4446

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks