Salat Id di Masjid Agung Pulau Tidung Terapkan Protokol Kesehatan

Minggu, 24 Mei 2020 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 1932

Sholat Ied di Masjid Pulau Tidung Berlakukan Protokoler Kesehatan

(Foto: Suparni)

Kelurahan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan bersama Gugus Tugas Pulau Aman dan Tim Kesehatan memberlakukan protokol kesehatan bagi warga yang salat Idul Fitri berjamaah di Masjid Agung Nurul Huda, Pulau Tidung, Minggu (24/5).

Semua yang datang diperiksa petugas kesehatan di jalan menuju masjid

Lurah Pulau Tidung, Hafsah mengatakan, jamaah yang hendak salat berjamaah di masjid tersebut diperiksa suhu tubuh, wajib membawa sajadah, mengggunakan masker dan wudhu di rumah masing-masing agar social serta physical distancing tetap terjaga.

"Protokol kesehatan tetap diberlakukan agar penyebaran virus corona dapat dicegah. Semua yang datang diperiksa petugas kesehatan di jalan menuju masjid," ujarnya, Minggu (24/5).

Menurutnya, anak-anak dan orang yang sakit dilarang ikut berjamaah dan dianjurkan salat di rumah.

"Salat diberlakukan berjarak dan tidak bersalaman usai shalat," tambahnya.

Terkait pantauan pada malam harinya, jelas Hafsah, pihaknya tidak mendapati warga yang melakukan takbir keliling seperti tahun lalu.

"Kita juga imbau warga tidak melakukan ziarah makam, kita sarankan untuk sementara waktu cukup mendoakan dari rumah saja untuk menghindari kerumunan," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
Petugas TPU Pulau Tidung Mendapatkan Pelatihan Pemulasaran Jenazah Covid-19

Petugas TPU Pulau Tidung Diajarkan Pemulasaran Jenazah Terpapar COVID

Jumat, 22 Mei 2020 1791

Pasien Sembuh Covid-19 di Pulau Tidung Kembali Melanjutkan Usahanya

Pasien Sembuh COVID-19 di Pulau Tidung Kembali Lanjutkan Usaha

Kamis, 21 Mei 2020 1935

Pemkot Jaksel Himbau Warga Laksanakan Salat Idul Fitri di Rumah

Pemkot Jaksel Imbau Warga Laksanakan Salat Id di Rumah

Jumat, 22 Mei 2020 1562

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks