Pohon Tumbang dan Tower Roboh di Kepulauan Seribu Selatan Dievakuasi

Kamis, 21 Mei 2020 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 1978

Petugas Evakuasi Pohon Tumbang dan Tower Roboh di Kepulauan Seribu Selatan

(Foto: Suparni)

Petugas Sektor 8 Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Rabu (20/5) sore hingga Kamis (21/5) siang, terus mengevakuasi pohon tumbang dan tower pemancar yang roboh akibat terjangan angin kencang di wilayah Kepulauan Seribu Selatan.

Masing-masing pulau dikerahkan tiga petugas untuk mengevakuasi pohon tumbang dengan gergaji mesin 

Kepala Sektor 8 Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Eko Mahendro mengatakan, pihaknya mengerahkan enam petugas untuk mengevakuasi pohon dan tower roboh di Pulau Untung Jawa dan di Pulau Pari.

"Masing-masing pulau dikerahkan tiga petugas untuk mengevakuasi pohon tumbang dengan gergaji mesin dibantu PPSU dan Satpol PP setempat, evakuasi dilanjutkan pagi ini," ujarnya.

Dia menjelaskan, sedikitnya ada empat pohon, satu tower milik Dishub DKI Jakarta roboh dan satu rumah warga rusak ringan di Pulau Untung Jawa. Sementara di Pulau Pari ada dua pohon yang tumbang.

Lurah Pulau Untung Jawa, Supriyadi mengungkapkan, pohon tumbang dan tower roboh tidak menimbulkan korban jiwa. Sedangkan rumah warga yang rusak sedang dalam proses perbaikan oleh pemiliknya.  

"Tidak ada korban jiwa dan luka-luka dalam kejadian ini," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Petugas Evakuasi Pohon Tumbang di Pulau Untung Jawa

Petugas Evakuasi Pohon Tumbang di Pulau Untung Jawa

Kamis, 14 Mei 2020 1797

Area Bekas Puting Beliung di Pulau Tidung Dibersihkan Petugas

Petugas Gabungan Bersihkan Area Jembatan Cinta

Senin, 20 April 2020 1670

 Warga Pulau Tidung Disosialisasikan Penanggulangan Dini Bencana

Warga Pulau Tidung Disosialisasikan Penanggulangan Dini Bencana

Jumat, 30 Agustus 2019 1780

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307850

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks