150 Pohon Hijaukan Bantaran Kali Sekretaris

Minggu, 01 Februari 2015 Reporter: Devi Lusianawati Editor: Widodo Bogiarto 3586

bersih bersih kali sekertaris

(Foto: Devi Lusianawati)

Pasca penertiban, bantaran Kali Sekretaris yang melintasi Kelurahan Kedoya Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, akan ditanami sedikitnya 150 batang pohon. Penanaman pohon ini diharapkan dapat mencegah warga untuk kembali memanfaatkan lahan tersebut.

Sudah lebih dari 10 tahun warga memanfaatkan bantaran kali untuk lokasi penyimpanan material bangunan dan beberapa usaha lainnya

Selama ini, lahan bantaran kali dijadikan warga untuk lokasi penyimpanan bahan material bangunan, seperti pasir, kayu, bambu dan besi. Bahkan, beberapa warga juga memanfaatkan lahan itu sebagai lokasi usaha.

"Sudah lebih dari 10 tahun warga memanfaatkan bantaran kali untuk lokasi penyimpanan material bangunan dan beberapa usaha lainnya," kata Abdul Latif, Lurah Kedoya Utara, Minggu (1/2).

Dikatakan Latif, sebanyak 150 batang pohon yang akan ditanam berjenis trembesi, mahoni, dan pucuk merah. Dari jumlah itu, 100 batang pohon berasal dari kelurahan dan 50 batang pohon lainnya dari Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Barat.

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Barat, Jauhari Arifin berjanji akan menambah jumlah pohon yang ditanam di bantaran Kali Sekretaris.

"Saat ini kami baru berikan 50 batang pohon. Ke depan, seluruh bantaran Kali Sekretaris akan kami tanami pohon pelindung," ujar Jauhari.

BERITA TERKAIT
Bantaran KBB Akan Ditanami Ratusan Pohon

Bantaran KBB Akan Ditanami Ratusan Pohon

Sabtu, 31 Januari 2015 5197

Tiga Taman Akan Dibangun di Rawa Buaya

Tiga Taman Akan Dibangun di Rawa Buaya

Jumat, 30 Januari 2015 7220

Pohon Tumbang Timpa Atap Gedung SMPN 20

Pohon Tumbang Timpa Atap SMP 20

Senin, 26 Januari 2015 4722

Penebangan Pohon Harus Izin dari PTSP

Penebangan Pohon Harus Seizin PTSP

Senin, 19 Januari 2015 11913

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469032

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307785

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284353

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260976

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196599

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks