Akses ke Pulau Panggang Gunakan Satu Pintu

Sabtu, 04 April 2020 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 4151

Kelurahan Pulau Panggang Berlakukan Satu Pintu Keluar-Masuk Pulau

(Foto: Suparni)

Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara, memberlakukan satu pintu bagi warga yang ingin keluar-masuk pulau. Aktifitas belanja barang kebutuhan dan bongkar muat barang serta nelayan hanya melalui dermaga utama Pulau Pramuka.

S ejak diberlakukan pengetatan akses, aktifitas warga di luar rumah dan aktifitas kapal sudah mulai berkurang

Lurah Pulau Panggang, Pepen Kuswandi mengatakan, pengetatan akses keluar-masuk ini penting dilakukan untuk memonitor aktivitas warga dalam upaya pencegahan penyebaran COVID-19 di wilayahnya.

"Untuk mengurangi risiko dan mencegah penyebaran virus corona cara ini cukup efektif, warga yang beraktifitas bisa termonitor dan terkontrol,"  ujarnya, Sabtu (4/4).

Untuk membatasi aktifitas keluar rumah, lanjut Pepen, pihaknya mengimbau warga yang berdagang untuk memesan barang melalui telepon kepada agen dan berkoordinasi dengan kapal ojek untuk mengantar jemput barangnya.

Dia menambahkan, sebelumnya Pemkab telah berkoordinasi dengan PD Pasar Jaya untuk menyediakan grosir sementara di tiap kelurahan untuk menjaga ketersediaan pangan dan belanja kebutuhan, khususnya bagi para pedagang di masing-masing pulau agar tidak bolak-balik ke darat untuk belanja.

"Hasil monitoring petugas, selama dua hari terakhir sejak diberlakukan pengetatan akses, aktifitas warga di luar rumah dan aktifitas kapal sudah mulai berkurang," pungkasnya. 

BERITA TERKAIT
Pelabuhan Kaliadem Perketat Akses Masuk Ke Kepulauan Seribu

Dermaga Kaliadem Perketat Akses Masuk ke Kepulauan Seribu

Kamis, 02 April 2020 3862

Akses Keluar Masuk Pulau Tidung Diperketat Bagi Warga

Akses Keluar Masuk Pulau Tidung Diperketat

Senin, 30 Maret 2020 3353

Pengawasan Ketat Diberlakukan di Pintu Masuk Kepulauan Seribu

Akses Keluar Masuk Kepulauan Seribu Diperketat

Senin, 16 Maret 2020 1901

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307847

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks