Amin Tewas Tertabrak Kereta Api

Selasa, 27 Januari 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Lopi Kasim 5237

 Amin Tewas Tertabrak KA

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Nahas dialami Amin (50), warga Cianjur, Jawa Barat yang tewas mengenaskan setelah tertabrak kereta api (KA) di perlintasan Jembatan Besi, tepat di dekat Stasiun Duri, Tambora, Jakarta Barat, Selasa (27/1).

Korban meninggal di tempat karena mengalami luka sangat parah dan sempat terseret 15 meter. Jenazah korban dibawa ke RS Cipto Mangunkusumo untuk divisum

Aris (29), salah seorang saksi mata mengatakan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10.00. Sebelum tertabrak kereta, korban terlihat berjalan kaki melintasi rel menuju tempat kerjanya di Krendang, Tambora. Belakangan diketahui korban sebagai karyawan perusahaan konveksi.

“Saat itu korban berjalan kaki melintas dekat pinggir rel. Sebelum kejadian warga sudah meneriaki korban untuk minggir karena akan ada kereta yang akan melintas. Tapi, korban tidak dengar hingga tertabrak KA commuter line yang melintas dari arah Stasiun Duri menuju Tanah Abang,” ujar Aris, Selasa (27/1).

Wakasat Lantas Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Budiyono menuturkan, korban langsung tewas di lokasi kejadian dengan kondisi luka di bagian kepala dan tubuhnya.

“Korban meninggal di tempat karena mengalami luka parah dan sempat terseret sejauh 15 meter. Jenazah korban dibawa ke RS Cipto Mangunkusumo untuk divisum," tandas Budiyono.

BERITA TERKAIT
 Swedia Tawarkan Kerja Sama Transportasi ke DKI

Swedia Tawarkan Kerja Sama Transportasi ke DKI

Selasa, 27 Januari 2015 5437

Pengendara Motor Tewas di Flyover Pesing

Kecelakaan Lalu Lintas di Jaksel Renggut 53 Korban Jiwa

Rabu, 31 Desember 2014 5926

Normalisasi Kali Pesanggrahan Telan Empat Korban

Wisatawan Tewas Tenggelam di Pulau Tidung

Senin, 22 Desember 2014 11445

Warga Keluhkan Kapal Cepat Dishub Stop Operasi

Warga Minta Kapal Dishub Kembali Beroperasi

Selasa, 20 Januari 2015 8294

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks