Wastafel Portabel Dipasang di Komplek Dinas Teknis Jatibaru

Jumat, 27 Maret 2020 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 3042

Dinas Bina Marga Pasang Wastafel Potabel di Kompleks Dinas Teknis Jatibaru

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Dinas Bina Marga DKI Jakarta memasang wastafel portabel di Komplek Dinas Teknis Jatibaru, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Ini merupakan bagian dari pencegahan penyebaran COVID-19

Wastafel portabel yang terbuat dari drum berwarna kuning ini rencananya akan dipasang di lima titik.

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Hari Nugroho mengatakan, wastafel portabel ini sudah dilengkapi dengan sabun pencuci tangan dan tisu.

"Ini merupakan bagian dari pencegahan penyebaran COVID-19. Kemarin kami selesaikan dua titik. Hari ini kita pasang tiga titik lagi," ujarnya, Jumat (27/3).

Hari menambahkan, wastafel portabel ini dipasang untuk memudahkan pegawai di lingkungan Komplek Dinas Teknis Jatibaru dalam mencuci tangan, baik sebelum dan sesudah bersinggungan.

"Mereka akan semakin mudah dengan penyediaan wastafel portabel sehingga bisa terhindar dari wabah virus Corona," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Dinas Bina Marga Pasang 10 Unit Wastafel Portable di Fasilitas Umum

Dinas Bina Marga Sediakan 10 Wastafel Portabel di Fasilitas Umum

Senin, 23 Maret 2020 3045

Dinas Bina Marga Terbitkan Surat Edaran Protokol Pencegahan COVID-19 di Proyek Konstruksi

Dinas Bina Marga Terbitkan Surat Edaran Protokol Pencegahan COVID-19

Selasa, 24 Maret 2020 6431

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks