Senin, 23 Maret 2020 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Andry 1671
(Foto: Mustaqim Amna)
Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Selatan melakukan penyemprotan cairan disinfektan di area Kompleks
Kejaksaan Agung (Kejagung) RI, Jalan Sultan Hasanuddin, Melawai, Kebayoran Baru.Penyemprotan yang dilaksanakan untuk menekan penyebaran wabah COVID-19 tersebut melibatkan tujuh personel berikut alat penyemprot fire fighting system.
"Penyemprotan kita fokuskan ke Gedung Pusat Penerangan Hukum dan Tindak Pidana Khusus Kejagung," ujar Sugeng, Kepala Seksi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Senin (23/3).
Sugeng menambahkan, penyemprotan cairan disinfektan dimulai sejak pukul 13.00-14.30 ini dan dilakukan sesuai prosedur. Petugas diwajibkan mengenakan pakaian lengkap dengan helm penutup muka saat melakukan penyemprotan di lapangan.
"Kita diminta lebih gencar lagi melakukan penyemprotan disinfektan dengan menyisir gedung pemerintah dan swasta," tandasnya.