Selasa, 17 Maret 2020 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 4058
(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)
Suku Dinas Kesehatan (Sudinkes) Jakarta Utara, menerapkan protokol kesehatan penyemprotan cairan disinfektan pakaian bagi pengunjung kantor mereka di lantai 7 kantor wali kota setempat. Penyemprotan cairan tersebut sebagai bagian dari upaya pencegahan penyebaran virus C
orona.Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Utara, Yudi Dimyati menjelaskan, ini merupakan protokol kesehatan tambahan setelah sebelumnya diterapkan aturan pencucian tangan dengan cairan disinfektan sebelum memasuki ruangan kantor.
"Jadi sebelum masuk ruangan kantor disemprot dulu pakaiannya. Termasuk para tamu," katanya, Selasa (17/3).
Dijelaskan Yudi, rencananya protokol kesehatan ini akan diterapkan pula ke seluruh puskesmas di Jakarta Utara.
"Kalau untuk puskesmas kita rencanakan mulai besok. Kita berharap ini bisa mencegah penyebaran virus Corona," tandasnya.