Stok Beras di Pasar Induk Cipinang Aman

Selasa, 03 Maret 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 2928

Stok Pangan Jakarta Aman, FS Minta Warga Tak Timbun Makanan

(Foto: Wuri Setyaningsih)

PT Food Station Tjipinang Jaya (Food Station) memastikan stok beras dan komoditas pangan lainnya di Ibukota aman. Karenanya, warga diminta tidak perlu menstok kebutuhan pangan dan makanan dalam jumlah yang banyak.

Warga yang menimbun makanan dalam skala besar akan membuat makanan tidak bagus untuk dikonsumsi karena tertimbun lama,

Dirut PT Food Station, Arief Prasetyo Adi mengatakan, pihaknya masih melakukan pelayanan sesuai permintaan baik dari pasar modern maupun supermarket sehingga permintaan masyarakat masih terpenuhi.

"Warga yang menimbun makanan dalam skala besar akan membuat makanan tidak bagus untuk dikonsumsi karena tertimbun lama," ujar Arief, Selasa (3/3).

Saat ini, sambung Arief, stok beras di Pasar Induk Beras Cipinang mencapai 31 ribu ton atau dalam kondisi aman. Sedangkan stok beras di PT Food Station sebanyak 9.000 ton juga dalam kondisi aman.

"Telur ayam juga masih aman, masih diangka 350 ton. Bawang putih masih 700 ton, ini aman banget," katanya.

Ditambahkan Arief, pihaknya juga masih melayani kebutuhan pangan murah bagi warga pemegang KJP di lima wilayah kota dan satu kabupaten di Provinsi DKI Jakarta.

"Harga juga tidak ada kenaikan. Kami imbau sekali lagi untuk warga DKI Jakarta untuk tidak panik, dan tidak menstok banyak makanan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dukung Ketahanan Pangan di Jakarta, Bank DKI Perkuat Sinergi BUMD DKI

Bank DKI Dukung Program Ketahanan Pangan

Minggu, 23 Februari 2020 1861

Food Station Bahas Stasiun Logistik Dengan Kementrian Terkait

Food Station akan Bangun Stasiun Logistik di Kawasan Cipinang

Selasa, 28 Januari 2020 2138

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks