Rabu, 26 Februari 2020 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Erikyanri Maulana 1215
(Foto: Rudi Hermawan)
Ruas Jl Panjang, Kedoya Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, kini sudah terbebas dari genangan. Arus lalu lintas dari Jl Panjang menuju Jl Daan Mogot maupun sebaliknya saat ini juga sudah normal kembali.
Camat Kebon Jeruk, Saumun mengatakan, sejak pagi tadi genangan sudah berangsur surut.
"Saat ini sudah tidak ada lagi genangan di Jl Panjang
. Arus lalu lintas juga sudah kembali normal," ujar Saumun, Rabu (26/2).Dikatakan Saumun, Jl Kompleks Green Garden saat ini kondisinya juga sudah tidak ada genangan, sehingga kendaraan baik roda dua maupun empat dapat melintas dan aktivitas warga juga kembali normal.
"Warga juga sudah beraktivitas kembali. Begitu pun arus lalu lintas sudah normal," tandasnya.