99 Persen Penduduk Kepulauan Seribu Sudah Terdaftar BPJS Kesehatan

Jumat, 21 Februari 2020 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 1636

Pemkab Terima Audiensi BPJS Kesehatan

(Foto: Suparni)

Dari 28 ribu penduduk di Kepulauan Seribu yang terdata Dinas Dukcapil DKI Jakarta, tercatat 27,988 atau sekitar 99 persen sudah terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan. 

Semua sudah dijangkau sampai pulau terjauh, hanya perlu sinkronisasi data saja,

Hal ini diutarakan Kepala Cabang BPJS Kesehatan Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Shanti Lestari, saat melakukan audiensi dengan Pemkab Kepulauan Seribu di kantor Mitra Praja, Jumat (21/2).       

"Kepesertaan BPJS Kesehatan di Kepulauan Seribu sudah 99 persen dari seluruh jumlah penduduk yang terdata," ujarnya.

Menurut Shanti, dari 28 ribu penduduk di Kepulauan Seribu tersisa 12 orang yang belum masuk dalam daftar kepesertaan BPJS Kesehatan lantaran terkendala administrasi No Induk Kependudukan (NIK).

"Jadi perlu sinkronisasi lebih lanjut dengan instansi terkait 12 orang itu, sehingga target 100 persen kepesertaan warga Kepulauan Seribu di tahun 2020 ini tercapai," tukasnya. 

Diungkapkan Shanti, dari 99 persen penduduk Kepulauan Seribu yang terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan, 95 persen di antaranya merupakan peserta Penerima Bantuan Iuran (PBI) dari APBD dan sisanya peserta mandiri.

Sementara itu, Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad berharap, dengan adanya koordinasi ini masyarakat bisa mendapatkan pelayanan dengan baik dan mudah dalam mengakses kesehatan baik di Faskes maupun di RSUD.

"Semua sudah dijangkau sampai pulau terjauh, hanya perlu sinkronisasi data saja," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
Komisi E Selesaikan Pendalaman RAPBD 2020 di Dinas Kesehatan

Komisi E Selesaikan Pendalaman RAPBD 2020 di Dinas Kesehatan

Minggu, 08 Desember 2019 1383

Sosialisasi UKGM Digelar Puskesmas Kepulauan Seribu Selatan di Pulau Tidung

Puskesmas Kepulauan Seribu Selatan Sosialisasikan Kesehatan Gigi

Rabu, 19 Februari 2020 1938

Dinkes-Kahmi Jaya Adakan Diskusi Peningkatan Layanan Kesehatan

Dinkes-KAHMI Jaya Adakan Diskusi Peningkatan Layanan Kesehatan

Selasa, 11 Februari 2020 2681

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks