Rabu, 21 Januari 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 3847
(Foto: doc)
Jajaran Polres Metro Jakarta Barat kembali menggelar razia preman, Rabu (21/1). Kali ini petugas menggelar razia dengan menyisir lokasi keramaian seperti di Terminal Bus Kalideres, perempatan lampu merah Tomang, terminal Grogol dan lain-lain.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Putu Putera Sadana mengatakan, dalam razia kali ini, pihaknya mengerahkan 75 personel kepolisian. Razia dilakukan menindaklanjuti adanya laporan warga yang resah akan keberadaan preman yang kerap mangkal di terminal maupun perempatan lampu merah.
"Kali ini kami amankan 9 orang yang memang preman karena tidak memiliki pekerjaan dan hanya nongkrong tidak jelas," ujar Putu, Rabu (21/1).
Kesembilan preman yang terjaring razia langsung digiring ke Mapolres Jakarta Barat untuk dilakukan pemeriksaan.
"Dalam pemeriksaan tak satu pun yang membawa senjata tajam dan sebagainya. Tapi dengan gencarnya razia kami berharap masyarakat merasa aman dan nyaman," tandasnya.