Perbaikan Sodetan Saluran di Jalan Ciragil Timur Rampung

Kamis, 23 Januari 2020 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Rio Sandiputra 1975

Crossing Saluran Yang Roboh di Jl. Ciragil Timur Berhasil Ditangani

(Foto: Mustaqim Amna)

Perbaikan sodetan saluran yang ambles di Jalan Ciragil Timur, Kelurahan Rawa Barat, Kebayoran Baru telah rampung dikerjakan petugas Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan. 

Alhamdulillah kurang dari seminggu, semuanya tuntas,

Kepala Seksi Bidang Jalan dan Jembatan Sudin Bina Marga Jakarta Selatan, Ujang Royani mengatakan, pihaknya rutin menurunkan 15 personel untuk melakukan penanganan.

"Jadi kita pada hari Minggu mendapatkan laporan warga melalui aplikasi CRM sekaligus laporan dari pihak kelurahan Rawa Barat. Kita bergerak untuk melakukan pengecoran sodetan saluran tersebut," ujar Ujang, Kamis (23/1).

Ditambahkan Ujang, selama tiga hari proses pengerjaan, akses Jalan Ciragil Timur sengaja ditutup untuk kelancaran proses perbaikan. Namun, hari ini jalan kembali dibuka pada pukul 13.00 karena pengecoran sodetan saluran telah rampung.

Perlu diketahui, sodetan saluran yang ambles tersebut berkedalaman 1,5 meter, dan panjang dua meter serta lebar 60 sentimeter.

"Alhamdulillah kurang dari seminggu, semuanya tuntas. Hanya saja tinggal melakukan pengaspalan jalan nanti," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 SDA Jakut Bangun 2 Crossing di Tugu Selatan

Dua Crossing Saluran Dibangun di Tugu Selatan

Senin, 20 Januari 2020 1334

 Pembangunan Crossing di Sukapura Ditarget Rampung Desember

Pembangunan Crossing di Sukapura Ditarget Rampung Desember

Rabu, 20 November 2019 2009

Sudin SDA Jaksel Crossing Jalan Kahfi II

Sudin SDA Jaksel Bangun Crossing Saluran di Jl Kahfi II

Kamis, 13 September 2018 3863

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks