Petugas Bersihkan Perairan Pulau Tidung

Rabu, 01 Januari 2020 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 1180

Petugas Bersihkan Perairan Pulau Tidung

(Foto: Suparni)

Usai perayaan tahun baru, Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan langsung bergerak cepat membersihkan sampah di area Jembatan Cinta dan dermaga.

Sampah-sampah plastik kami angkat  menggunakan jaring ikan, serokan serta bambu,

Lurah Pulau Tidung, Cecep Suryadi mengatakan, aksi bersih laut dilakukan agar perairan di Pulau Tidung tetap bersih terutama dari sampah plastik.

"Sampah-sampah plastik kami angkat  menggunakan jaring ikan, serokan serta bambu," ujar Cecep, Rabu (1/1).

Menurutnya, untuk melakukan aksi bersih laut tersebut, pihaknya menerjunkan sepuluh petugas PPSU dibantu PJLP Sudin Lingkungan Hidup.

Pembersihan sampah tersebut dilakukan menggunakan kapal operasional kelurahan. Hasilnya, sebanyak lima karung sampah plastik berhasil dikumpulkan.

"Karena hujan deras disertai angin kencang untuk sementara kita hentikan dulu pengangkutan sampahnya," tandas Cecep.

BERITA TERKAIT
Aksi Bersih Laut Digelar di Perairan Pulau Untung Jawa

Aksi Bersih Laut Digelar di Pulau Untung Jawa

Kamis, 12 September 2019 1935

 10 Unit Kapal KM Laut Bersih Baru Siap Sisir Sampah Perairan

Sepuluh Unit Kapal KM Laut Bersih Siap Sisir Sampah Perairan

Rabu, 27 November 2019 5093

40 Meter Kubik Sampah Diangkat dari Pintu Air Manggarai

40 Meter Kubik Sampah Diangkat dari Pintu Air Manggarai

Rabu, 01 Januari 2020 2395

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307847

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks