Pelaku Jasa Wisata Diminta Antisipasi Kunjungan Wisatawan Akhir Tahun

Kamis, 12 Desember 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 1521

Pelaku Jasa Wisata Diminta Siapkan Antisipasi Kunjungan Akhir Tahun

(Foto: Suparni)

Kelurahan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan meminta agar para pelaku usaha yang ada di wilayahnya melakukan persiapan untuk menyambut serta mengantisipasi kunjungan wisata saat akhir tahun.

Kenyamanan menjadi hal yang utama dalam pelayanan jasa wisata,

Lurah Pulau Tidung, Cecep Suryadi mengatakan, pihaknya memprediksi kunjungan wisatawa ke Pulau Tidung akan membludak saat akhir tahun nanti. Para wisatawan biasanya akan memenuhi homestay maupun area camping ground di Pulau Tidung. Kondisi demikian tentu perlu diantisipasi agar kenyamanan pengunjung tetap terjaga.

"Kenyamanan menjadi hal yang utama dalam pelayanan jasa wisata, sehingga kita minta diantisipasi segala kebutuhannya," ujarnya, Kamis (12/12).

Menurutnya, yang perlu diantisipasi diantaranya; jadwal keberangkatan dan sarana transportasi, ketersediaan kapasitas penginapan (homestay) hingga fasilitas sesuai dengan apa yang ditawarkan kepada calon wisatawan.

"Kita minta semuanya disiapkan sebelum libur akhir tahun tiba karena ini menyangkut kenyamanan dan kepercayaan publik terhadap jasa wisata di Kepulauan Seribu," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Liburan Panjang, Kepulauan Seribu Diprediksi Bakal Dikunjungi 40 Ribu Wisatawan

Libur Akhir Tahun, Kepulauan Seribu Diprediksi Bakal Dikunjungi 40 Ribu Wisatawan

Jumat, 21 Desember 2018 1930

Pemkab Rangkul KSOP Antisipasi Angkutan Liburan Akhir Tahun

Pemkab dan KSOP Persiapkan Angkutan Libur Akhir Tahun

Rabu, 05 Desember 2018 1832

Akhir Tahun Ancol Hadirkan Wahana Baru yang Seru

Ancol Bakal Suguhkan Wahana Baru di Akhir Tahun

Selasa, 19 November 2019 1673

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks