TPID Pastikan Stok Pangan di Jakarta Aman

Rabu, 20 November 2019 Reporter: Adriana Megawati Editor: F. Ekodhanto Purba 1707

 Jelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2020, Kebutuhan Pangan di Jakarta Meningkat 5 persen

(Foto: doc)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) DKI Jakarta memastikan ketersediaan stok pangan di Ibukota menjelang hari Hari Raya Natal 2019 dan tahun baru 2020, aman.

Jadi, ketersediaan stok pangan di Ibukota menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2020 dipastikan aman,

Asisten Perekonomian dan Keuangan DKI Jakarta, Sri Haryati mengatakan, meski kebutuhan stok pangan menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru mendatang mengalami kenaikan sekitar lima persen, pihaknya memastikan kebutuhan stok pangan di Ibukota tetap aman.

"Jadi, ketersediaan stok pangan di Ibukota menjelang Hari Raya Natal dan tahun baru dipastikan aman, karena telah kami persiapkan dengan baik," ujarnya, Rabu (20/11).

Sementara itu, Kepala Seksi Distribusi Pangan Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Imam Wahyudi mengatakan, berdasarkan kajian yang dilakukan, terdapat peningkatan kebutuhan stok bahan pokok selama bulan Desember hingga tahun baru mendatang.

Permintaan tersebut meliputi beras sekitar 83.191 ton, kacang tanah sekitar 410 ton, bawang merah sekitar 3.340 ton, cabai sekitar 2.581 ton, daging sapi sekitar 6.915 ton, daging ayam ras sekitar 11.965 ton, telur ayam sekitar 9.015 ton, gula sekitar 6.997 ton serta minyak goreng sekitar 8.093 ton.

Sedangkan permintaan kebutuhan bahan pokok di bulan September hingga November 2019 ini, meliputi beras sekitar 79.229 ton, kacang tanah sekitar 390 ton, bawang merah sekitar 3.180 ton, cabai sekitar 2.459 ton, daging sapi sekitar 6.585 ton, daging ayam ras sekitar 11.395 ton, telur ayam ras sekitar 8.585 ton, gula sekitar 6.663 ton serta minyak goreng sekitar 7.707 ton.

"Berdasarkan data itu, stok pangan khususnya bahan pokok pangan strategis dan penting lainnya untuk Natal dan tahun baru cukup tersedia dan aman," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jakpus Pastikan Stok Pangan Tercukupi dan Harga Tak Melonjak Naik di Pasar Senen

Stok Pangan di Pasar Senen Dipastikan Aman

Jumat, 10 Mei 2019 1700

Dinas KPKP Terus Lakukan Pengawasan Keamanan Pangan

Dinas KPKP Terus Lakukan Pengawasan Keamanan Pangan

Senin, 15 Juli 2019 1617

Pemprov DKI-Kementan RI Bahas Pengendalian Harga Pangan

Pemprov DKI-Kementan RI Bahas Pengendalian Harga Pangan

Rabu, 28 Maret 2018 1374

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks