Selasa, 19 November 2019 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Budhy Tristanto 2454
(Foto: Wuri Setyaningsih)
PD PAL Jaya melakukan penyedotan limbah tinja di tangki septik yang digunakan tiga kepala keluarga di lingkungan RT 08/10, Tebet Timur, Jakarta Selatan, Selasa (19/11).
Staf Layanan Lumpur Tinja Terjadwal (L2T2) PD PAL Jaya, Handry Hanafiah mengatakan, untuk penyedotan limbah tinja dari tangki septik ini pihaknya mengenakan tarif Rp 330 ribu per dua meter kubik.
"Harga ini sangat terjangkau, sebab penyedotan biasanya dilakukan tiga tahun sekali," ujar Handry.
Surati (79), pemilik tangki septik mengaku, harga pelayanan yang diberikan oleh PD PAL Jaya cukup terjangkau. Bahkan kinerja petugasnya pun sangat profesional.
"Tadi saya juga disosialisasikan terkait SOP penyedotan, saya melihat PD PAL Jaya ini sangat bagus kinerjanya, bahkan ada truk khusus yang menampilkan berapa kubik limbah saya," tandasnya.