Forum RT/RW Jakut Targetkan Rekor MURI Jalan Sehat

Jumat, 15 November 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2395

Forum RT/RW Jakut Targetkan Rekor Muri Jalan Sehat

(Foto: Istimewa)

Forum RT/RW Jakarta Utara akan menggelar kegiatan jalan sehat memperingati Hari Pahlawan tahun 2019, Minggu (17/11) nanti.

Sekitar 6.000 warga Jakarta Utara akan meramaikan acara ini,

Ditargetkan sebanyak 6.000 orang akan mengikuti kegiatan dan bisa mencatatkan rekor dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) dengan kategori peserta jalan sehat terbanyak sembari membawa foto pahlawan.

Ketua Forum RT RW Jakarta Utara, Suaib mengatakan, acara ini merupakan bentuk edukasi sekaligus penghormatan terhadap para pahlawan Indonesia.

"Sekitar 6.000 warga Jakarta Utara akan meramaikan acara ini. Insya Allah Gubernur DKI Jakarta, Pak Anies Baswedan, akan hadir membuka acara ini," katanya, Jumat (15/11).

Tak hanya membawa foto pahlawan, sebagian peserta juga akan mengenakan kostum ala pahlawan. Sebelum peserta dilepas, akan digelar deklarasi kebangsaan antar suku yang diikuti dengan pesta kuliner nusantara.

"Jalan sehat dimulai dari Waduk Rawa Badak, Jalan Inspeksi Kali Sunter, Jalan Yos Sudarso, Jalan Plumpang Semper, Jalan Alur laut dan finish kembali di Waduk Rawa Badak," jelasnya.

Ketua Panitia Jalan Sehat Forum RT/RW Jakarta Utara, Dwi Djoko menerangkan, acara dirangkai lomba mewarnai dan marching band yang digelar sejak sehari sebelum pelaksanaan.

"Semoga acara ini memotivasi masyarakat melanjutkan pembangunan bangsa lewat mengenang jasa pahlawan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Walikota Jakbar Hadiri Pengukuhan Forum RT / RW Tingkat Kota

Walkot Jakbar Minta RT/RW Lebih Aktif Selesaikan Masalah Warga

Kamis, 04 Oktober 2018 2457

185 Personel Polisi Kawal Demo RT/RW di Balai Kota DKI

185 Personel Polisi Kawal Demo RT/RW di Balai Kota DKI

Jumat, 16 September 2016 3415

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks