Wali Kota Jaktim Pimpin Apel Kesiapsiagaan Bencana

Kamis, 07 November 2019 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 1630

Wali Kota Jaktim Pimpin Apel Kesiapsiagaan Bencana

(Foto: Nurito)

Wali  Kota Jakarta Timur, Muhammad Anwar memimpin apel kesiapsiagaan penanggulangan bencana, di halaman kantor wali kota setempat.

sebagai langkah antisipasi kami ingin mengecek kesiapan serta kesiagaan para petugas di lapangan,

Apel kesiapsiagaan bencana kali ini diikuti ratusan personel gabungan untuk mengecek kesiapan petugas serta sarana dan prasarana penanggulangan bencana.

"Saat ini sudah memasuki musim hujan, jadi sebagai langkah antisipasi kami ingin mengecek kesiapan serta kesiagaan para petugas di lapangan maupun sarana prasarana pendukung penanggulangan bencananya," ujar Muhammad Anwar, Kamis (7/11).

Dalam apel itu, Anwar melakukan pengecekan sarana prasarana pendukung penanggulangan bencana, seperti dapur umum, alat berat, ambulans, mobil rescue pemadam kebakaran, perahu karet, mobil crane, tangki air bersih dan sarana prasarana lainnya.

Ia juga mengimbau agar para petugas selalu mengecek dan memastikan tali-tali air tidak tersumbat dan selalu bersih, sehingga untuk hal ini para petugas harus melakukan pengecekan secara rutin.

Selain itu, seluruh unit terkait penanggulangan bencana, mulai dari kelurahan, kecamatan hingga unit teknis diminta untuk selalu siaga.

"Unit terkait ini tidak hanya mengaktifkan posko penanggulangan bencana, namun juga harus rutin mengecek kondisi lingkungannya masing-masing," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jakbar Cek Persiapan Kesiagaan Bencana

Pemkot Jakbar Gelar Apel Kesiapsiagaan Bencana

Rabu, 06 November 2019 1431

400 Petugas Gabungan Apel Kesiapsiagaan Bencana di Matraman

400 Petugas Gabungan Ikuti Apel Kesiapsiagaan Bencana di Matraman

Rabu, 06 November 2019 1591

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307887

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks