Selasa, 05 November 2019 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 1774
(Foto: Nurito)
Sebanyak 40 warga RW 08 Kelurahan Kebon Pala, Makasar, diedukasi pencegahan dan penanggulangan kebakaran oleh Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur.
Plt Kasudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Muchtar Zakaria mengatakan, para warga ini terdiri dari unsur kader TP PKK, Jumantik, Dasa Wisma dan pengurus RT/RW.
Ia menambahkan, dalam kegiatan yang digelar di depan pos RW tersebut para peserta diedukasi tentang pencegahan dan penanggulangan kebakaran secara teori serta praktik.
"Para peserta kami edukasi cara aman menggunakan
kompor gas elpiji dan peralatan rumah tangga yang menggunakan aliran listrik, termasuk cara memadamkan api dengan handuk basah maupun alat pemadam api ringan (APAR)," ujarnya, Selasa (5/11).Sementara, Ketua RW 08 Kebon Pala, Abdul Sobur menyampaikan terima kasih dan memberikan apresiasi terhadap kegiatan pelatihan pencegahan serta penanggulangan kebakaran tersebut.
"Harapannya, angka kebakaran di wilayah kami bisa diminimalisir," tandasnya.