Kegiatan Belajar Mengajar di SDN Bidara Cina 03 Normal Kembali

Senin, 28 Oktober 2019 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 3154

Kegiatan Belajar Mengajar di SDN Bidara Cina 03 Normal Kembali

(Foto: Nurito)

Kegiatan belajar mengajar di SDN Bidara Cina 03, Bidara Cina, Jatinegara, Jakarta Timur telah normal kembali.

Alhamdulillah, mulai hari ini, kegiatan belajar mengajar di SDN Bidara Cina 03 dan SDN Kampung Melayu 01 yang belajar pada sore harinya telah kembali normal karena tenda pengungsian korban kebakaran sudah dibongkar,

Sebelumnya kegiatan belajar mengajar di sekolah tersebut sempat diliburkan karena di halaman sekolah dijadikan tempat pengungsian bagi warga korban kebakaran di RW 02 Bidara Cina.

Kepala SDN Bidara Cina 03, Sama menuturkan, pada hari Senin (28/10) ini kegiatan belajar mengajar 315 siswa SDN Bidara Cina 03 dan 400 siswa SDN Kampung Melayu 01 yang belajar pada sore hari telah kembali normal karena tenda pengungsian korban kebakaran sudah dibongkar.

"Alhamdulillah, mulai hari ini, kegiatan belajar mengajar di SDN Bidara Cina 03 dan SDN Kampung Melayu 01 yang belajar pada sore harinya telah kembali normal karena tenda pengungsian korban kebakaran sudah dibongkar," ujarnya, Senin (28/10).

Ia menambahkan, selain itu, kini halaman sekolah juga telah bisa digunakan oleh pihaknya untuk upacara Hari  Sumpah Pemuda yang diikuti seluruh siswa.

Sementara, Lurah Bidara Cina, Dadang Yudi Hartono menambahkan, pasca tenda pengungsian yang ada di halaman sekolah dibongkar, para warga korban kebakaran tersebut pindah ke halaman Masjid Al Muttaqin.

Saat ini, warga korban kebakaran yang mengungsi ada sekitar 15 KK dari RT 08 dan 09, sisanya mengungsi di rumah saudara/kerabat maupun tetangganya terdekat, sambil membenahi rumahnya masing-masing.

Untuk kebutuhan makan, kini ditangani pengurus RW yang membuat dapur umum tak jauh dari masjid, sehingga korban kebakaran masih tetap terlayani dengan baik. Sedangkan untuk bahan baku atau naturanya merupakan hasil sumbangan dari Sudin Sosial Jakarta Timur, Dinas Sosial maupun BPBD DKI.

"Selain itu ada juga dari donatur serta pihak-pihak lainnya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Pasca Kebakaran Rumah Warga, KBM SDN Bidarana Cina 03 Diliburkan

KBM di SDN Bidara Cina 03 Diliburkan Sementara

Selasa, 22 Oktober 2019 2797

Sudin Sosial Jaktim Salurkan Bantuan Untuk Korban Kebakaran di Bidara Cina

Sudin Sosial Jaktim Salurkan Bantuan Untuk Korban Kebakaran di Bidara Cina

Selasa, 22 Oktober 2019 1686

 Wali Kota Jaktim Tinjau Lokasi Kebakaran Bidara Cina

Wali Kota Jaktim Tinjau Lokasi Kebakaran di Bidara Cina

Selasa, 22 Oktober 2019 1269

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307891

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284374

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks