Bawa Pisau, Dua Pemuda Digiring ke Polsek Senen

Selasa, 06 Januari 2015 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Lopi Kasim 5377

 23 Preman Di Kawasan Senen Terjaring Razia

(Foto: doc)

Sebanyak 23 orang yang diduga preman terjaring razia yang dilakukan jajaran Polsek Senen, Jakarta Pusat, Selasa (6/1). Dua orang di antaranya tertangkap membawa senjata tajam jenis pisau yang diselipkan di dalam celana dalamnya.

Razia akan terus kita gelar, kita ingin penumpang bus dan masyarakat bisa nyaman sampai tujuan, yang melanggar akan kita proses

Pantauan beritajakarta.com, razia yang digelar mulai pukul 11.00 dimulai dari kawasan Jl Letjend Suprapto, Jalan Galur dan Jl Kramat Pulo. Di sini petugas mengamankan pengamen dan menyita belasan alat musik seperti gitar dan tam-tam. Mereka semua langsung digiring ke Polsek Senen untuk dilakukan pendataan.

Kapolsek Senen, Kompol Kasmono, mengatakan, razia cipta kondisi yang digelar melibatkan sebanyak 30 anggota dengan sasaran tunawisma yang kerap tidur dan bertempat tinggal di pinggir jalan dan di tanah kosong.

"Saat dirazia mereka melakukan kegiatan hisap lem, saat digeledah ternyata bawa pisau, segera diproses sesuai aturan yang berlaku," ujarnya Kasmono, Selasa (6/1).

Para pengamen yang terjaring, kata Kasmono, kerap melakukan pemaksaan terhadap penumpang bus. Senjata tajam yang dibawa pengamen tersebut merupakan tindakan pidana dan akan diproses sesuai hukum yang berlaku.

"Razia akan terus kita gelar, kita ingin penumpang bus dan masyarakat bisa nyaman sampai tujuan, yang melanggar akan kita proses, yang tidak nanti di kirim ke Dinas Sosial DKI Jakarta," katanya.

BERITA TERKAIT
23 Preman Terjaring Razia Cipta Kondisi Polsek Senen

23 Preman Senen Diciduk

Senin, 15 Desember 2014 6780

 Tindakan mereka sudah cukup meresahkan masyarakat karena sering memalak warga.

7 Pak Ogah Terjaring Razia Preman

Selasa, 23 September 2014 5060

tujuh orang yang terjaring itu terdiri dari enam pak ogah dan satu pengamen.

Pengamen & Pak Ogah Terjaring Razia Preman

Sabtu, 20 September 2014 4030

Para preman tersebut kami tangkap karena umumnya tidak memiliki kartu identitas seperti KTP

32 Preman Kembali Ditangkap

Kamis, 18 September 2014 7574

Meresahkan, 151 Preman Diamankan

151 Preman Diciduk, 40 Diantaranya Ditahan

Rabu, 17 September 2014 3070

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks