Kapal Dishub Sudah Layani 53.017 Penumpang

Rabu, 23 Oktober 2019 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2924

Kapal Dishub Sudah Layani 53.017 Penumpang

(Foto: doc)

Kapal milik Dinas Perhubungan DKI Jakarta telah melayani 53.017 penumpang dari dan menuju wilayah Kepulauan Seribu dalam periode Januari-September 2019. Rinciannya, pada lintasan utama sebanyak 52.194 penumpang dan lintasan pendukung atau feeder sebanyak 823 penumpang.

Tahun ini sudah dioperasikan enam kapal baru

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengatakan, ada 20 unit kapal Dishub yang dioperasikan untuk melayani angkutan penyeberangan dari darat ke Kepulauan Seribu dan sebaliknya.

"Kapal yang kami operasikan yakni, KM Kerapu sebanyak enam unit, KM Baru enam unit KM Catamaran dua unit, KM Paus satu unit, KM Banawa Nusantara yang merupakan hibah dari Kemenhub dua unit, serta kapal sekolah sebanyak tiga unit, ujarnya, Rabu (23/10).

Syafrin menjelaskan, ada tiga lintasan utama layanan kapal yaitu,rute Muara Angke-Untung Jawa-Lancang-Tidung (PP); Muara Angke-Pulau Pari-Pulau Pramuka (PP); serta Muara Angke-Pulau Kelapa-Pulau Sebira (PP).

"Tahun ini sudah dioperasikan enam kapal baru di Dinas Perhubungan yang melayani  lintasan utama ini," terangnya.

Ia menambahkan, untuk kapal di lintasan pendukung meliputi Pulau Tidung- Pulau Payung-Pulau Lancang-Rawa Saban-Pulau Untung Jawa-Tanjung Pasir; Pulau Pari-Pulau Payung (PP);Pulau Pari-Pulau Lancang (PP); Pulau Pramuka-Pulau Tidung (PP); serta Pulau Pramuka-Pulau Kelapa (PP).

Kemudian, Pulau Pramuka-Pulau Panggang (PP); Pulau Pramuka-Pulau Pari (PP); Pulau Pramuka-Pulau Payung (PP); serta Pulau Kelapa-Pulau Sebira.

"Masing-masing lintasan satu kapal, kalau satu trip total enam kapal dalam sehari, kalau dua trip bisa tujuh sampai sembilan kapal dalam sehari," ungkapnya.

Menurutnya, kapal yang dioperasikan Dinas Perhubungan ini bisa memangkas waktu tempuh perjalanan antar pulau, termasuk perjalanan menuju Pulau Sebira yang menjadi pulau permukiman terluar di Jakarta.

"Satu hal yang sangat baik, untuk menuju ke Pulau Sebira, jika sebelumnya membutuhkan waktu 9-10 jam, maka setelah operasional kapal baru itu cukup 2,5 jam," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemprov Bahas Pembangunan Transportasi Laut di Musrenbang Provinsi

Pemprov Bahas Pembangunan Transportasi Laut di Musrenbang Provinsi

Sabtu, 13 April 2019 1428

Wajah Baru Transportasi Pulau Seribu

Asyik, Kini ke Kepulauan Seribu Semakin Mudah

Selasa, 02 Juli 2019 6430

Katar Dukung Bahtera Jaya Jadi Ikon Pintu Masuk Kepulauan Seribu

Katar Dukung Bahtera Jaya Jadi Ikon Pintu Masuk Kepulauan Seribu

Jumat, 12 April 2019 1651

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks