Kamis, 17 Oktober 2019 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Budhy Tristanto 1963
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Setelah mengalihkan rute di koridor sembilan, Transjakarta, hari ini memperluas pengalihanya pada beberap rute lain yang melintasi jalur
sekitar Gedung DPR/MPR, Senayan.Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transportasi Jakarta, Nadia Diposanjoyo mengatakan, rute 1F dari Stasiun Palmerah dialihkan ke Patal Senayan lanjut pelayanan normal sampai Bundaran Senayan.
Rute 1F arah sebaliknya Bundaran Senayan - Stasiun Palmerah mengalami pengalihan rute selepas halte pintu 7 arah Flyover Karet dialihkan ke arah City Walk.
"Armada rute 1F untuk sementara tidak melewati Halte Senayan JCC sampai dengan DPR 2," ujarnya, Kamis (17/10).
Lalu Rute 1B jurusan Stasiun Palmerah - Tosari mengalami pengalihan rute terkait adanya penutupan jalur selepas lampu merah arah Kemenpora. Untuk sementara selepas Stasiun Palmerah dialihkan ke Patal Senayan lanjut pelayanan normal sampai Tosari.
Rute 1B sebaliknya Tosari - Stasiun Palmerah mengalami pengalihan rute terkait adanya penutupan jalur. Untuk sementara tidak melewati Halte Senayan JCC sampai dengan DPR 2.
Rute lainya yang dalihkan yaitu Rute 4A jurusan TU Gas - Grogol, Rute 9A jurusan PGC - Pluit, Rute 9K jurusan Kampung Rambutan - Grogol sementara tidak melewati Halte Senayan JCC dan Halte Slipi Kemanggisan .
"Layanan Transjakarta akan kembali seperti semula sampai jalur disekitar DPR/MPR dibuka kembali." tutupnya