Pengunjung Semasa Dihibur Penampilan Kelompok Musik Ukulele

Sabtu, 28 September 2019 Reporter: Adriana Megawati Editor: Andry 2400

 Pengunjung Semasa Dihibur Penampilan Kelompok Musik Ukulele

(Foto: Adriana Megawati)

Pengunjung acara Semasa di Balai Kota DKI Jakarta dihibur penampilan kelompok musik pecinta ukulele, Uku Iki yang membawakan delapan lagu dengan genre musik pop, daerah hingga mancanegara.

Ada 30 anggota yang datang. Ada yang bawa biola, celo, bass dan pastinya ukulele

Founder Uku Iki, Gratia Suwu mengatakan, kelompok musik yang terdiri dari 600 anggota ini telah beberapa kali tampil di acara Semasa. Namun, di acara kali ini, pihaknya hanya membawa serta 30 anggota untuk menghibur pengunjung.

"Ada 30 anggota yang datang. Ada yang bawa biola, celo, bass dan pastinya ukulele. Kita main sekitar satu jam," ujarnya saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Sabtu (28/9).

Menurutnya, komunitas ini diikuti berbagai generasi dari anak-anak hingga orang tua. Setiap minggu, para anggota komunitas tersebut berlatih bersama di kawasan Tebet, Jakarta Selatan.

"Bagi yang mau bergabung, silahkan datang ke Tebet. Kita belajar ukulele bersama-sama," serunya.

Sementara itu, Fransiska, salah satu pengunjung acara Semasa, mengaku sangat terhibur dengan penampilan live music yang disuguhkan Uku Iki di acara ini.

"Senang banget ya ada live music. Apalagi akustikan seperti ini, keren banget," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Stand Balkot Farm Warnai Acara Semasa di Balai Kota

Stan Balkot Farm Warnai Acara Semasa di Balai Kota

Sabtu, 28 September 2019 4705

 Pengunjung Acara Semasa Disediakan Kantong Parkir di IRTI Monas

Pengunjung Acara Semasa Disediakan Kantong Parkir di IRTI Monas

Sabtu, 28 September 2019 2837

Pemprov Ajak Warga Meriahkan Acara Semasa di Balai Kota

Pemprov Ajak Warga Meriahkan Acara Semasa di Balai Kota

Selasa, 24 September 2019 3688

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks