ASN Pemkab Kepulauan Seribu Diedukasi Pencegahan Kebakaran

Kamis, 26 September 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 1205

 Bupati Ingatkan Lurah Camat Waspada Kebakaran Selama Musim Kemarau

(Foto: Suparni)

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Administrasi Kepulauan Seribu hari ini menggelar sosialisasi pencegahan dan penanggulangan kebakaran kepada jajaran aparatur sipil negara (ASN).

Harapannya, musibah kebakaran di Kepulauan Seribu bisa diminimalisir,

Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad mengatakan, kegiatan yang dilangsungkan di kantor Mitra Praja, Sunter, Jakarta Utara ini bertujuan agar para ASN memahami pengetahuan pencegahan dan penanggulangan kebakaran serta terus menggencarkan Instruksi Gubernur (Ingub) Nomor 65 Tahun 2019 tentang Gerakan Warga Cegah Kebakaran.

"Musim kemarau rawan kebakaran, jadi ASN dan warga tetap waspada karena wilayah kita banyak semak belukar dan lahan kosong," ujar Husein, Kamis (26/9).

Ia menambahkan, di musim kemarau seperti ini biasanya kebakaran kerap terjadi pada lahan-lahan milik warga maupun semak belukar dan lahan kosong di Pulau Tidung Kecil.

Menurutnya, selain memasang plang dan spanduk peringatan bagi warga dan wisatawan di titik-titik rawan kebakaran, pihaknya juga meminta lurah dan camat berkoordinasi dengan Sudin Gulkarmat untuk menyosialisasikan Ingub tentang Gerakan Warga Cegah Kebakaran kepada kader Dasa Wisma dan Kader PKK.

"Harapannya, musibah kebakaran di Kepulauan Seribu bisa diminimalisir," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Warga RW 02 Pulau Panggang Dibentuk SKKL

SKKL RW 02 Pulau Panggang Resmi Dibentuk

Rabu, 11 September 2019 2157

 Dasa Wisma Kelurahan Pulau Untung Jawa Disosialisasikan Pencegahan Kebakaran

Kaum Ibu di Pulau Untung Jawa Diedukasi Pencegahan Kebakaran

Selasa, 24 September 2019 1127

Kebakaran, Warga Dihimbau Tidak Membakar Sampah Sembarangan

Kebakaran Lahan di Pulau Tidung Berhasil Dipadamkan Petugas

Rabu, 31 Juli 2019 1267

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks