Sudin KPKP Kepulauan Seribu Tenggelamkan Puluhan Rumpon

Rabu, 25 September 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 3255

 60 Rumpon Ditenggelamkan di Perairan Pulau Untung Jawa

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Kepulauan Seribu menenggelamkan 60 rumpon atau alat bantu penangkapan ikan yang terbuat dari rangkaian kayu damar di perairan Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Selatan.

Rumpon bisa menjadi rumah ikan atau tempat berkumpulnya ikan di dasar laut,

Kepala Seksi Perikanan dan Kelautan Sudin KPKP Kepulauan Seribu, Risnadi mengatakan, penyebaran rumpon dilakukan untuk membantu hasil tangkapan ikan para nelayan.

"Rumpon bisa menjadi rumah ikan atau tempat berkumpulnya ikan di dasar laut," ujar Risnadi, Rabu (25/9).

Menurutnya, untuk menenggelamkan rumpon tersebut, pihaknya dibantu aparatur ASN dari unsur kelurahan, warga dan Kelompok Usaha Bersama (KUB) yang merupakan kelompok binaan Sudin KPKP Kepulauan Seribu di Pulau Untung Jawa.

"Dengan memperbanyak rumpon harapannya para nelayan bisa mendapatkan hasil tangkap yang melimpah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin KPKP Terus Tingkatkan Pembinaan Nelayan di Kepulauan Seribu

Sudin KPKP Terus Tingkatkan Pembinaan Nelayan di Kepulauan Seribu

Rabu, 24 April 2019 1495

48 Rumpon Akan Ditenggelamkan di Lima Titik di Kepulauan Seribu

48 Rumpon akan Ditenggelamkan di Perairan Kepulauan Seribu

Rabu, 29 November 2017 2161

Sudin KPKP Tenggelamkan Rumpon Baru Di Pulau Panggang

150 Rumpon Ditenggelamkan di Perairan Pulau Panggang

Rabu, 13 Januari 2016 4130

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks